Kalau kamu baru-baru ini main-main dan gunain aplikasi Dana, kamu pasti bertanya-tanya dimana nomor rekening dari akun kita dong!?
Tapi, emangnya Dana punya nomor rekening? Terus kenapa kita harus gunain nomor telepon saat daftar?
Tenang aja, kita bakal kupas habis di sini! Mulai dari penjelasan dasarnya, cara dapetinnya, sampe gimana cara lihat nomor rekeningnya.
Jadi yuk, kita simak lebih lanjut!
Apa Itu Nomor Rekening Dana?
Nomor rekening Dana sebenarnya nomor handphone yang kamu daftarkan pada aplikasi dompet digital tersebut, sehingga secara otomatis menjadi identitas akun kita di saat yang bersamaan.
Singkatnya sih, jika kamu mau mendapatkan transferan dari sesama pengguna Dana, maka tinggal kasih aja nomor telepon kamu tersebut.
Sementara jika kamu mau menerima transferan menggunakan rekening bank atau dompet digital lain, maka kamu wajib ngasih virtual account yang disusul dengan nomor telepon Dana kamu – yang nanti kita bahas cara dan metodenya di bawah secara lengkap.
Nomor VA Tak Perlu Punya Rekening Bank
Meskipun kita butuh nomor virtual account dari Bank tertentu, sebenarnya kita gak perlu punya rekening bank tersebut loh!
Karena rekenign bank tersebut udah dimilikin sama pihak Dana, sehingga mereka yang menampung transferan kita, yang kemudian bakal diteruskan dan dikonversi menjadi saldo Dana kita.
Faktanya, Dana sendiri gak dimilikin sama organisasi perbankan tertentu, melainkan sama perusahaan bernama PT Espay Debit Indonesia Koe (EDIK).
EDIK tersebut menjadi pemegang lisensi resmi dari Dana, dan udah dapet izin buat ngelola uang elektronik, dompet digital, serta berbagai macam transaksi di dalamnya – termasuk menampung semua uang pengguna.
2 Cara Melihat Nomor Rekening Dana
Seperti yang udah disebutkan di atas kalau nomor rekening Dana itu sama dengan nomor handphone kita.
Dan apabila kita ingin ngelakuin berbagai macam transaksi terutama menerima transferan atau isi saldo, maka kita bisa menyambungkannya dengan kode virtual account dari bank tertentu.
Nah, biar kamu gak kebingungan, kita bahas 2 metode cara ngeliat nomor rekening Dana tersebut yuk!
Adapun langkahnya adalah sebagai berikut:
Cara Melihat Nomor Rekening atau Handphone
- Buka aplikasi Dana di handphone masing-masing.
- Setelah berada di halaman utama, langsung aja masuk ke halaman profil dengan mengklik menu “Saya” yang terletak di pojok kanan bawah.
- Maka kamu bisa ngeliat nama dan nomor handphone Dana kamu di sana dengan mudah.
- Sayangnya, nomor handphone kita gak terekspos secara menyeluruh demi alasan keamanan, tapi jika kamu emang pemilik asli dari akun Dana dan nomor telepon tersebut, maka dari akhiran angkanya aja udah bisa ketebak kan nomor mana yang kamu gunain.
Nah, nomor handphone tersebut merupakan nomor rekening Dana kamu di saat yang bersamaan.
Kamu bisa kasih ke pengguna Dana lain yang mau melakukan pengiriman saldo ke akun kamu.
Tapi semisal penerimaan saldo tersebut berasal dari ekosistem Dana (misalnya dari dompet digital lain atau dari rekening bank), maka kamu wajib mendapatkan kode virtual account-nya terlebih dahulu.
Biasanya, kode virtual account ini terdiri dari 4 digit angka, yang kemudian disusul dengan nomor telepon Dana kamu tersebut.
Nah, buat gampang cara ngeliatnya dan gak perlu ngehafalin kode VA tersebut, silahkan cek metode kedua cara melihat nomor rekening Dana di bawah ya!
Cara Melihat Nomor Dana via Virtual Account
- Buka aplikasi Dana di handphone masing-masing.
- Setelah berhasil berada di dashboard utama, silahkan pilih menu “Isi Saldo”.
- Pada halaman metode isi saldo, silahkan pilih bank mana yang pengen kamu jadikan sebagai portal.
- Misalnya, kamu pengen tahu nih nomor rekening Dana jika menggunakan transfer Bank Central Asia, maka tinggal klik aja pilihan “BCA” tersebut di layar handphone kamu.
- Atau jika kamu mau menemukan lebih banyak opsi bank, maka bisa klik menu “Tampilkan semua bank”, lalu pilih jenis bank mana yang pengen kamu intip nomor virtual account-nya.
- Setelah kamu mengklik salah satu opsi bank tersebut, maka bakal muncul nomor virtual account yang kamu cari-cari, yang mana sama dengan nomor rekening Dana kamu.
- Kamu bisa kasih nomor rekening Dana ini kepada orang yang pengen transfer saldo ke akun kamu untuk di luar ekosistem Dana ya!
Ingat, setiap bank punya kode virtual account yang berbeda, tapi tetap diikutin sama nomor handphone kamu.
Jadi pastikan kamu pilih jenis bank yang sesuai dengan metode transfer yang bakal dilakuin sama temen kamu ya!
Pun jika kamu mau top up menggunakan rekening bank, maka pastikan kamu pilih jenis bank yang sama dengan rekening bank yang kamu milikin.
Misalnya, kamu pengen isi saldo Dana menggunakan BRIMO (BRI Mobile), maka pastikan kamu menggunakan nomor virtual account dari bank BRI ya!
Alasannya biar lebih lancar pada saat proses transaksi, dan biaya adminnya bakal terasa jauh lebih murah.
Daftar Kode Nomor Rekening Dana
Tapi jika kamu gak punya waktu buat ngecek satu per satu nomor rekening atau nomor virtual account untuk semua bank, maka kita kasih daftarnya di sini aja ya!
Ingat, kode virtual account ini terdiri dari 4-5 digit angka unik, dan jika diikutin sama nomor handphone Dana kamu, maka akan berubah menjadi nomor rekening Dana yang bisa kamu gunain buat bertransaksi.
Dana sendiri udah nerima berbagai macam jenis bank terkenal di Indonesia, diantaranya adalah sebagai berikut:
- Bank BCA: 3901
- BANK BRI: 88810
- Bank Mandiri: 89508
- Bank BNI: 8881
- Bank Panin: 8100
- Bank CIMB Niaga: 8059
- Bank BTPN: 8000009
- Bank Lainnya: 8528
Perlu dicatat juga bahwa ada banyak bank yang gak tertera di Dana, seperti Maybank, Bank Jago, dan sebagainya.
Nah, semisal jenis bank yang pengen kamu cari gak ada di daftar, maka kamu bisa gunain opsi “Bank Lainnya” dengan nomor va 8528.
Misalnya seperti ini, katakanlah nomor telepon Dana kamu adalah 081234567890, maka nomor rekening untuk bank lainnya menjadi 8528081234567890.
Sebenarnya 8528 ini merupakan nomor VA dari Bank Permata, dan karena bank tersebut mampu menerima berbagai macam transaksi dari beragam organisasi perbankan dan dompet digital, maka secara otomatis dijadiin sebagai alternatif terbaik yang bisa kamu gunain.
Tapi ingat, kode bank lainnya ini bisa dianggap sebagai transfer antar bank, sehingga mungkin aja kamu harus bayar biaya admin yang lebih besar.
Jadi harap dipersiapkan dan berhati-hati setiap kali kamu mau ngelakuin transaksi ya, biar gak terkaget-kaget ngeliat biaya admin yang di luar dugaan atau kemahalan.
Pentingnya Mengetahui Rekening Dana
Sebenarya kita gak perlu menghafal nomor rekening Dana kita sih, karena ada fitur yang bisa kita gunain buat mengintip nomor tersebut sebanyak dan sesering yang kita bisa.
Akan tetapi jika kamu berhasil ngehafal nomor sendiri, maka ada banyak banget keuntungan yang tengah menanti, dan bahkan bisa nyelamatin kita dari berbagai macam malapetaka dan resiko.
Nah, adapun alasan kenapa penting banget bagi kita buat tahu rekening Dana adalah sebagai berikut:
Memudahkan Transaksi
Kalau kita bisa ngehafal nomor pribadi lengkap dengan nomor virtual account-nya, maka setiap kali kita mau isi saldo gak perlu lagi capek-capek ngecek nomor tersebut di aplikasi.
Alhasil, ini bakal jauh lebih mudah dan cepat!
Bahkan jika kamu mau nerima transferan dari sesama pengguna Dana, maka tinggal kasih aja nomor telepon kamu tanpa gunain virtual account – yang mana jauh lebih mudah buat dihafal.
Sementara khusus buat kamu yang mau gunain VA untuk proses top up, pastikan kamu hafalkan 1 atau 2 jenis virtual account rekening yang sering kamu gunain aja.
Atau lebih gampangnya, hafalkan nomor VA Bank lainnya 8528 untuk berjaga-jaga, karena VA ini bisa digunain untuk berbagai macam jenis bank dan dompet digital yang ada di Indonesia.
Konfirmasi Pembayaran
Ketika kamu mau membeli sesuatu di marketplace pakai Dana, terkadang kita bakal diminta buat masukin nomor handphone sendiri pada saat proses checkout.
Proses ini digunain buat verifikasi kepemilikan, dan menjadi bukti bahwa emang kamulah satu-satunya orang yang punya akun tersebut.
Jika kamu hafal sama nomor rekening Dana atau nomor kamu sendiri, maka gak perlu lagi ngintip-ngintip di buku telepon apalagi buka dulu aplikasi Dana.
Langsung aja ketikan di sana, dan dapatkan kode OTP-nya, maka transaksi bakal langsung tereksekusi dengan mudah.
Bantu Saat Habis Kuota
Seperti yang kita ketahui bahwa aplikasi Dana butuh koneksi internet biar bisa kebuka dan digunain.
Sayangnya, ketika kita mau isi saldo sementara internet kita mati karena kehabisan kuota, maka kita secara otomatis gak bakal bisa akses dompet digital tersebut.
Nah, jika kamu hafal dengan nomor rekening Dana, maka tinggal pergi ke ATM atau minimarket terdekat buat isi saldo, dan tinggal sebutin nomor handphone kamu sendiri buat isi saldo tersebut.
Mencegah Kesalahan Saat Pengisian Saldo
Tepat sebelum kita ngelakuin verifikasi transaksi, kita pasti disuruh buat ngecek dulu transaksi tersebtu di halaman detail transaksi atau konfirmasi pembayaran.
Misalnya pada saat top up, di halaman tersebut, biasanya kita bisa nemuin informasi dasar kayak total pembayaran dan nomor yang kita top-up kan.
Nah, jika kamu hafal dengan nomor kamu sendiri, maka tinggal cek aja lagi nomornya tanpa harus buka buku telepon terlebih dahulu.
Sehingga potensi kesalahan pada saat pengisian saldo bakal jauh lebih berkurang.
Resiko Nomor Rekening Dana Diketahui Orang Lain
Perlu ditekankan lagi kalau nomor rekening Dana kita itu gak boleh disebar secara sembarangan kepada orang yang gak dikenal, apalagi sampai diposting di sosial media.
Karena seperti yang kita tahu kalau nomor rekenign Dana kita itu merupakan nomor telepon aktif yang mungkin sering kamu gunain untuk berbagai macam aktivitas.
Cukup kasih tahukan saja kepada orang-orang tertentu, misalnya teman, keluarga, atau kepada seseorang yang hendak ngelakuin transaksi sama kamu.
Sebaliknya, jika disebar secara sembarangan, maka bakal ada beberapa resiko dan konsekuensi yang mungkin cukup mengerikan dan ngeganggu.
Diantaranya:
- Menjadi Korban Penipuan. ingat, nomor rekening Dana kita itu sama dengan nomor HP kita, yang mungkin kamu jadiin sebagai akun Whatsapp dan medsos lainnya. Saat orang tahu nomor telepon kita, maka mereka bisa kirimin kita pesan ke Whatsapp untuk menipu.
- Menjadi Korban Spam. Kejadiannya masih sama seperti di atas, orang yang tahu nomor telepon kita bisa aja ngirimin berbagai macam pesan spam, dimulai dari pesan berantai hingga ajakan buat main judi online.
- Korban Penjualan Identitas. Bahkan nomor kita bisa dijual dalam bentuk paketan sama orang-orang tertentu, sehingga potensi penipuan dan spam bakal terus-terusan terjadi dengan pelaku atau orang yang berbeda. Faktanya, penjualan identitas seringkali terjadi dan dilakukan di forum-forum tersembunyi serta black market.
- Korban Phising. Orang asing juga bisa kirimin kita link palsu untuk login, misalnya website lain yang tampilannya mirip kayak aplikasi Dana, sehingga kita secara tak sadar bakal masukin password, PIN, hingga kode OTP di website tersebut.
- Resiko Ganti Nomor. Semisal rentetan gangguan di atas (phising, spam, dan potensi penipuan) terus-terusan terjadi, maka mau gak mau kamu mesti ganti nomor Dana demi terhindar dari gangguan tersebut.
Meskipun ganti nomor Dana itu diperbolehkan dan gak nyalahin aturan, akan tetapi dampak dari perubahan ini bisa terjadi dalam jangka panjang.
Misalnya, kamu jadi gak bisa gunain nomor lama lagi, mesti ngasih tahu langganan atau klien kamu satu per satu kalau kamu udah ganti nomor, dan lain sebagainya.
Jadi, akan jauh lebih enak jika bisa terhindar dari potensi-potensi merugikan di atas.
Dengan begitu, pastikan kamu gak sembarangan ngebagiin nomor rekening Dana atau nomor telepon kamu di medsos atau orang yang gak dikenal ya!
Kesimpulan
Nomor telepon DANA, ya itu tuh nomor yang biasanya kamu pake buat daftar atau buat login di aplikasi DANA.
Nah, nomor ini lebih dari sekadar alat buat dapetin kode OTP, lho!
Dia juga jadi nomor rekening virtual yang memudahkan kamu buat isi saldo atau kirim-kirim duit.
Tapi, hati-hati ya, nomor telepon DANA itu kaya harta karun!
Jangan sampe kecolongan kasih tau ke orang yang gak jelas, bisa-bisa malah jadi korban penipuan.
Jadi, penting banget buat jagain privasi nomor telepon kamu, misalnya dengan bikin PIN yang susah ditebak dan nyalain fitur otentikasi dua langkah.
Jangan gegabah juga kalo diminta info pribadi sama orang asing atau yang gak kamu kenal, bisa jadi tipu-tipu!
Semakin kamu berhati-hati gunain aplikasi Dana dan jagain nomor rekening/telepon kamu, maka potensi terkena penipuan online bisa semakin terhindarkan.