Cara Mendaftar Neobank (Aplikasi Bank Neo Commerce – BNC)

Penasaran banget mau daftar Neobank, eh malah pusing liat syarat-syaratnya yang banyak?

Apalagi kalau pas daftar, takut salah gitu pas upload KTP-nya. Hadeuh, ribet amat ya!

Tenang…semua kan mudah kalau kamu tahu step by step-nya.

Artikel ini akan mandu kamu buat lewatin semua tahapan cara mendaftar Neobank dengan mudah tanpa pake drama.

Mulai dari:

  • Langkah-langkah pendaftarannya
  • Dokumen apa saja yang dibutuhkan
  • Tips supaya prosesnya lancar

Kamu gak bakal bingung lagi soal pendaftaran Neobank kalau ikuti materi pada halaman ini.

Apa Itu Neobank?

Pernah nggak sih kamu ngarep semua urusan perbankan bisa selesai sambil tiduran aja di sofa?

Nah, itu bukan mimpi lagi! Neobank adalah bank digital yang bisa kamu akses kapanpun dan dimanapun kamu mau.

Praktis!

Bayangkan kamu kayak punya bank pribadi dalam saku celanamu yang selalu siap membantu, tanpa perlu ke cabang atau antri panjang.

Neobank punya banyak layanan yang bisa bikin hidup kamu lebih praktis:

  • Tabungan: Simpan uang dengan aman dan dapat bunga tinggi.
  • Investasi: Mulai investasi dengan mudah dan dapatkan keuntungan.
  • Transaksi: Transfer uang, bayar tagihan, dan belanja online semuanya bisa kamu lakukan dari aplikasi.

Keuntungan Menggunakan Neobank

Kenapa sih harus pindah ke Neobank?

Berikut beberapa keuntungannya:

1. Bunga Tinggi Hingga 5% per Tahun

Bandingkan dengan bank tradisional yang cuma kasih bunga kecil, Neobank bisa kasih kamu bunga sampai 5% per tahun. Lumayan banget buat nambah-nambah uang jajan kan?

Baca juga: 7 Langkah Cara Transfer NeoBank ke BNI (PRAKTIS + CEPAT)
BankBunga Per Tahun
Tradisional0.5% – 2%
Neobank3% – 5%

2. Transaksi Antar Rekening Tanpa Biaya Bulanan

Nggak ada lagi tuh cerita saldo berkurang karena biaya admin bulanan. Pake Neobank, semua transaksi antar rekening bebas biaya bulanan.

Hemat di kantong, happy di hati!

3. Promo Menarik dan Cashback

Siapa sih yang nggak suka promo?

Pake deh Neobank, kamu bisa dapat banyak promo dan cashback yang bikin transaksi jadi lebih menyenangkan.

Ajak teman untuk daftar Neobank juga dapet bonus saldo loh…

Contoh-Contoh Promo yang Bisa Kamu Dapetin Dari Bank Neo

Supaya lebih jelas, kayak gini nih contoh promonya:

  • Cashback 10% untuk setiap pembayaran tagihan listrik.
  • Diskon 20% di e-commerce tertentu saat kamu belanja pakai Neobank.
  • Bonus Rp50.000 untuk setiap teman yang kamu ajak daftar Neobank.

Gimana, mulai tertarik kan? Itulah sekilas tentang Neobank.

Dengan segala keuntungannya, nggak heran banyak yang pindah ke Neobank. Selanjutnya kita akan bahas cara mendaftar neobank, tentunya dengan langkah-langkah yang mudah untuk kamu ikuti.

Tutorial Cara Mendaftar Neobank Buat Pemula

Daftar Neo bank apakah dapat uang?

Step by mudah cara mendaftar Neobank yaitu:

Unduh Aplikasi Neo Bank

Sekarang setelah kamu tahu betapa keren dan praktisnya Neobank, saatnya kamu mulai langkah pertama untuk bergabung. Yang perlu kamu lakukan adalah mengunduh aplikasi Neobank.

Easy banget kok! Berikut ini caranya:

1. Download dari Play Store (Android)

  1. Buka Play Store di ponsel kamu.
  2. Ketik “Neo Bank” di kolom pencarian.
  3. Cari aplikasi Neo Bank dengan logo yang sesuai.
  4. Klik tombol “Install” dan tunggu hingga proses unduhan selesai.
  5. Setelah selesai, klik “Open” untuk membuka aplikasi.

2. Download dari App Store (iOS)

  1. Buka App Store iPhone kamu.
  2. Ketik “Neo Bank” di kolom pencarian.
  3. Temukan aplikasi Neo Bank dengan logo yang sesuai.
  4. Klik tombol “Get” lalu “Install” dan masukkan kata sandi Apple ID jika diminta.
  5. Setelah unduhan selesai, klik “Open” untuk membuka aplikasi.

Persiapan Sebelum Daftar Bank Neo

Sebelum mulai cara mendaftar neobank, ada beberapa hal yang perlu kamu siapkan agar prosesnya berjalan lancar:

  • Pastikan Koneksi Internet Stabil: Nggak lucu kan kalau lagi asik daftar tiba-tiba internet mati? Pastikan koneksi internet kamu stabil.
  • Pastikan Ponsel Kompatibel dengan Aplikasi: Pastikan ponsel kamu cukup canggih untuk mendukung aplikasi Neo Bank. Biasanya sih ponsel yang sudah update terbaru nggak akan ada masalah.
Baca juga: Cara TF Neo Ke ShopeePay (Transfer Bank Neo ke SPay)

Dengan menyiapkan kedua hal ini, proses pendaftaran kamu akan lebih mulus. Nah, setelah aplikasi berhasil diunduh dan kamu siap, kita bisa lanjut ke langkah berikutnya, yaitu memulai proses registrasi.

Mulai Proses Registrasi Akun Neobank

1. Buka Aplikasi Neo Bank

Setelah berhasil mengunduh aplikasi Neo Bank, sekarang saatnya untuk mulai proses registrasi. Buka aplikasi Neo Bank dengan mengetuk ikonnya pada layar ponselmu. Kamu akan disambut dengan tampilan yang ramah dan mudah kamu pahami.

2. Izinkan Notifikasi

Saat pertama kali membuka aplikasi, kamu akan diminta untuk mengizinkan notifikasi. Ini penting banget loh!

Dengan mengizinkan notifikasi, kamu akan selalu mendapatkan update tentang transaksi, promo, dan informasi penting lainnya.

Kamu nggak mau kan ketinggalan info menarik dari mereka?

cara daftar bank neo

Pilih Daftar atau Login

Selanjutnya, kamu akan lihat dua pilihan: “Daftar” atau “Login”. Kalau kamu baru pertama kali menggunakan Neobank, tentu saja pilih “Daftar”. Tapi kalau sudah punya akun sebelumnya, pilih “Login” dan masukkan informasi akunmu.

1. Masukkan Nomor Hp

Langkah berikutnya adalah memasukkan nomor Hp kamu. Pastikan nomor yang kamu masukkan benar dan aktif, karena akan digunakan untuk proses verifikasi. Setelah memasukkan nomor Hp, klik “Lanjutkan”.

cara daftar aplikasi neo

2. Verifikasi Keamanan

Setelah kamu memasukkan nomor Hp, biasanya akan muncul instruksi buat geser slide untuk mencocokkan kepingan gambar.

Ini merupakan bagian dari verifikasi keamanan yang bertujuan buat mastiin bahwa yang lagi ngejalanin proses daftar ialah manusia dan bukannya robot.

3. Input OTP

Langkah berikutnya yaitu menerima OTP. Kodenya bakal datang ke SMS ataupun WA-mu. Cara memasukkan kode OTP sangat mudah:

  • Buka pesan SMS atau WhatsApp yang ada OTP-nya.
  • Ketik kode yang biasanya ada 6 digit ke dalam kolom yang tersedia pada aplikasi Neo Bank.
  • Klik “Lanjutkan” atau tombol “Verifikasi” sesudah selesai masukin kodenya.
Baca juga: Cara Melihat Kode Referral Neo Bank (Bonus CUAN Bank Neo)
cara daftar neobank

Pentingnya Menjaga Kerahasiaan OTP

OTP code itu berperan besar buat menjaga akunmu. So, gak boleh kamu kasih ke orang lain, walau dia ngaku-ngaku dari pihak Neo Bank.

Berikut beberapa tips buat ngelindungin kode OTP-mu:

  • Nge-share OTP ialah hal terlarang: Cuma buat kamu aja, yang lain jangan sampe tahu.
  • Gunakan nomor Hp yang aman: Pastikan hanya kamu yang bisa ngakses nomor verifikasimu itu.
  • Hapus pesan OTP setelah digunakan: Untuk menghindari kebocoran informasi, lebih baik hapus pesan berisi kode OTP setelah kamu menggunakannya.
cara daftar neo bnc

Buat Password Untuk Akun Neobank-mu

Sekarang saatnya bikin password.

Ini juga penting banget karena merupakan bagian lain yang jadi pengaman akunmu.

Bikin password yang:

  • Ngombinassin simbol, huruf maupun angka.
  • Usahain gak terlalu pendek, minimalnya itu 8 buah karakter lah.
  • Jangan nyusun password yang gampang banget keprediksi. Bikin seunik mungkin tapi gak kamu lupain.

Contohnya: M@kanT3nGahMal@m!

Kamu bisa lihat kan pada contoh tersebut, itu berasal dari kalimat “makan tengah malam” yang mana biasa saja, tapi sudah dibuat unik dengan kombinasi.

Persetujuan Syarat dan Ketentuan

Sebelum kamu bisa menggunakan semua layanan keren dari Neobank, ada satu langkah penting yang harus kamu lakukan.

Yakni, menyetujui syarat dan ketentuan dari mereka.

Syarat dan ketentuan ini mungkin terdengar membosankan, tapi sebenarnya ini adalah cara untuk melindungi kamu dan Neobank. Artinya, penting untuk setidaknya memahami poin-poin utama dari syarat maupun ketentuan tersebut.

  1. Keamanan Datamu: Neobank punya komitmen buat ngejaga rahasia serta perlidungan data pribadimu.
  2. Hak serta Kewajibanmu: Kamu sebagai pengguna punya hak buat pake layanan mereka secara bijak serta wajib buat nge-protect keamanan akunmu.
  3. Ketentuan Transaksi: Semua transaksi yang kamu lakukan melalui Neobank harus mematuhi peraturan yang berlaku.
  4. Kebijakan Promo dan Cashback: Promo dan cashback yang Neobank berikan memiliki syarat tertentu yang harus terpenuhi.
Baca juga: Cara Menghitung Bunga Deposito 200 Ribu Neo Bank (MUDAH!)

Cara Menyetujui Syarat dan Ketentuan di Aplikasi

Untuk menyetujui syarat dan ketentuan tersebut, ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Baca dulu Syarat dan Ketentuan: Sebelum mencentang kotak persetujuan, pastikan kamu membaca syarat dan ketentuan yang diberikan. Biasanya ada ringkasan singkat yang bisa kamu baca untuk memahami poin-poin utama.
  2. Centang Kotak Persetujuan: Setelah membaca dan memahami syarat dan ketentuan, centang kotak yang menunjukkan bahwa kamu setuju dengan semua ketentuan tersebut.
  3. Klik “Lanjutkan” atau “Setuju”: Setelah mencentang kotak, klik tombol “Lanjutkan” atau “Setuju” untuk melanjutkan proses registrasi.
cara daftar bank neo commerce

Proses Verifikasi Identitas

Untuk memastikan akunmu aman dan mengikuti aturan, Neobank membutuhkan verifikasi atas identitasmu.

Yang kamu butuhkan hanyalah KTP saja. Ini penting karena KTP akan berfungsi untuk memastikan identitas kamu yang sebenarnya.

Cara Memfoto KTP dengan Jelas

Memfoto KTP mungkin terdengar mudah, tapi ada beberapa tips yang bisa memastikan foto KTP kamu jelas dan diterima oleh sistem Neobank:

  • Gunakan Pencahayaan yang Baik: Pastikan kamu mengambil foto di tempat yang cukup terang. Hindari bayangan yang bisa menutupi informasi pada KTP.
  • Posisikan KTP dengan Benar: Letakkan KTP pada permukaan datar dan pastikan seluruh KTP terlihat dalam bingkai foto.
  • Pastikan Teks Terbaca: Pastikan semua tulisan dalam KTP terlihat jelas dan tidak buram.
  • Hindari Pantulan Cahaya: Jika kamu menggunakan lampu, pastikan tidak ada pantulan yang menghalangi data yang tercetak pada KTP.

Mengirim dan Mengonfirmasi Identitas

Setelah memfoto KTP dengan jelas, langkah berikutnya adalah mengunggah foto tersebut ke aplikasi Neobank dan menunggu konfirmasi.

Berikut langkah-langkahnya:

  1. Unggah Foto KTP: Klik tombol “Unggah” atau “Upload” pada aplikasi dan pilih foto KTP yang sudah kamu ambil.
  2. Periksa Foto: Pastikan foto yang kamu upload terlihat jelas dan semua informasi terbaca dengan baik.
  3. Kirim dan Tunggu Konfirmasi: Klik tombol “Kirim” atau “Submit” dan tunggu beberapa saat hingga proses verifikasi selesai. Biasanya akan ada notifikasi yang memberitahu apakah verifikasi berhasil maupun perlu kamu ulang.
Apakah Neo bank harus punya KTP?
Baca juga: Cara Mendapatkan Kartu ATM Bank Neo (Daftar Debit Fisik)

Mengisi Informasi Pribadi

Setelah verifikasi identitas, sekarang saatnya mengisi informasi pribadi pada aplikasi Neobank. Informasi ini penting untuk melengkapi profil akunmu dan memastikan semua data yang kamu berikan sesuai dengan data asli.

Berikut adalah beberapa informasi yang biasanya mereka minta:

  • Nama Ibu Kandung: Ini sering digunakan sebagai pertanyaan keamanan.
  • Status Perkawinan: Apakah kamu masih single, sudah menikah, atau lainnya.
  • Pekerjaan: Jenis pekerjaan atau profesi yang kamu tekuni.
  • Sumber Dana: Darimana biasanya sumber pendapatan kamu berasal.
  • Penghasilan Bulanan: Estimasi penghasilan bulanan kamu.

Pentingnya Mengisi Formulir dengan Benar

Isi formulirmu dengan benar.

Ini akan berkaitan dengan:

  • Keamanan Akun: Informasi yang akurat membantu melindungi akunmu dari akses tidak sah.
  • Kemudahan Verifikasi: Jika ada masalah atau perubahan, informasi yang akurat akan memudahkan proses verifikasi ulang.
  • Kepatuhan Regulasi: Neobank harus mematuhi berbagai peraturan dan regulasi keuangan, jadi informasi yang akurat membantu mereka mematuhi hal tersebut.

Tips Mengisi Informasi Pribadi dengan Benar

  • Periksa Kembali Data yang Kamu Input: Pastikan semua informasi yang kamu masukkan benar dan sesuai dengan dokumen resmi.
  • Gunakan Data Asli: Hindari menggunakan data palsu atau mengada-ada.
  • Lengkapi Semua Kolom: Jangan biarkan ada kolom yang kosong, kecuali benar-benar tidak relevan untukmu.

Verifikasi Wajah

Oke, sekarang kamu sudah sampai tahap verifikasi wajah di Neo Bank.

Bagus!

Bagaimana caranya biar proses ini berjalan mulus? Yuk, ikuti langkah-langkah berikut ini:

bagaimana cara daftar bank neo

Cara Memposisikan Wajah Agar Terdeteksi dengan Baik oleh Kamera

Biar verifikasi sukses, kamu harus memposisikan wajah dengan benar. Nih tipsnya:

  • Jarak yang Ideal:
    • Posisikan wajahmu sekitar 30-40 cm dari kamera. Bayangin aja lagi selfie tapi nggak terlalu dekat biar hidung nggak kelihatan gede.
  • Fokus pada Wajah:
    • Pastikan wajahmu ada di tengah frame. Jangan gerak-gerak, kayak lagi main patung-patungan.
  • Jangan Ada Penghalang:
    • Hindari rambut yang menutupi wajah atau tangan yang iseng nyolek hidung.

Tips untuk Hasil Verifikasi yang Sukses

Nggak mau kan harus ulang-ulang? Nih tips biar sekali coba langsung sukses:

  • Pencahayaan yang Baik:
    • Cari tempat yang terang, tapi nggak kayak lagi kena sorotan lampu panggung yang kelewat terang. Cahaya alami dari jendela biasanya oke.
  • Posisi Wajah yang Tepat:
    • Angkat kepala sedikit, jangan terlalu mendongak kayak lihat pesawat terbang.
    • Lihat langsung ke kamera dengan mata terbuka lebar, kayak lagi ngefans lihat artis di TV.
  • Ekspresi yang Natural:
    • Tetap rileks, jangan tegang. Ekspresi wajah yang natural lebih mudah sistem kenali.
    • Kalau kamu bingung, bayangin aja lagi video call sama temen.
Baca juga: Cara Transfer NeoBank ke OVO (Gak Pake Lama)

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, verifikasi wajahmu di Neo Bank akan berjalan mulus kayak jalan tol di hari libur. Setelah verifikasi selesai, kamu bisa langsung ke tahap berikutnya dari cara mendaftar Neobank ini yaitu aktivasi rekening.

Aktivasi Rekening Neo Bank

Sekarang, setelah wajah ganteng atau cantikmu lolos verifikasi, saatnya aktivasi rekening. Nggak usah panik, ini juga gampang banget.

Step by step-nya:

  1. Masuk ke Aplikasi Neo Bank:
    • Pastikan aplikasi Neo Bank masih terbuka dan kamu masih login. Kalau sudah keluar, login lagi.
  2. Ikuti Instruksi Aktivasi:
    • Biasanya, setelah verifikasi wajah berhasil, kamu akan diarahkan langsung ke halaman aktivasi rekening.
    • Baca petunjuk yang ada di layar, jangan asal klik next aja ya.
  3. Verifikasi Data Diri:
    • Pastikan semua data diri kamu sudah benar, seperti nama, alamat, dan nomor HP. Ini penting banget biar nggak ada kesalahan.
  4. Setujui Syarat dan Ketentuan:
    • Bacalah syarat dan ketentuan dengan seksama. Iya, baca, jangan langsung scroll ke bawah terus centang.
  5. Tunggu Konfirmasi:
    • Setelah semua selesai, kamu tinggal menunggu konfirmasi dari pihak Neo Bank. Biasanya nggak lama kok, gak kayak nunggu gebetan beres dandan.

Waktu yang Diperlukan untuk Aktivasi

Sering jadi pertanyaan: “Berapa lama sih waktu yang diperlukan untuk aktivasi?”

Nah biasanya, proses aktivasi ini hanya memakan waktu beberapa menit hingga maksimal satu jam. Tapi, tergantung juga pada jam kerja dan hari libur.

Apa yang Bisa Kamu Lakukan Setelah Rekening Aktif

Setelah rekeningmu aktif, kamu bisa mulai menikmati berbagai fitur keren dari Bank Neo. 

Apa aja sih yang bisa kamu lakukan? Yuk, cekidot!

Apakah uang di neobank bisa dicairkan?
  • Menabung:
    • Simpan uangmu dengan aman pake Neo Bank. Bunga yang mereka tawarkan lumayan loh.
  • Investasi:
    • Bank Neo biasanya nawarin berbagai produk investasi. Mulai dari reksadana hingga obligasi, silakan tentuin yang sesuai kebutuhanmu.
  • Transaksi:
    • Bayarin invoice, kirimin uang, atau sekadar beli kuota? Bisa dong pasti!

FAQ Cara Daftar Neobank

1. Apakah Neo Bank Harus Punya KTP?

Jawabannya, iya.

KTP adalah dokumen utama untuk verifikasi identitasmu. Bank Neo butuh memastikan bahwa kamu merupakan warga negara yang serta dan berhak menggunakan layanan perbankan.

2. Daftar Neo Bank Apakah Dapat Uang?

Nah, ini nih yang bikin semangat, “Daftar Neo Bank apakah dapat uang?”.

Jawabannya: iya juga!

Neo Bank menawarkan banyak bonus atau promo untuk menarik nasabah baru.

Misalnya, Neo Bank nawarin bonus uang tunai atau cashback setelah kamu berhasil membuka rekening dan melakukan transaksi pertamamu. Lalu ada juga bonus kalau kamu berhasil ngajakin temen buka rekening neo.

Baca juga: Cara Transfer NeoBank ke GoPay (Sering CASHBACK)

3. Apakah Uang di Neo Bank Bisa Dicairkan?

Pertanyaan berikutnya, “Apakah uang di Neo Bank bisa dicairkan?”.

Jawabannya tentu saja!

Bank Neo ini berfungsi sebagaimana bank tradisional, kamu dapat tarik uangmu kapan saja.

Sudah Paham Cara Mendaftar NeoBank?

Gimana? Sudah paham cara mendaftar NeoBank?

Mudah-mudahan ya…

Prosesnya sih simple, yang penting jangan terburu-buru aja dan maen klik “Next” kayak maen game ya…hehe.

Pemahaman akan materi ini penting biar kamu gak ngalamin hal-hal kayak gini:

  • Proses registrasi stuck pada tahap tertentu.
  • Kehilangan peluang dapetin bonus dan promo dari Bank Neo.
  • Kesulitan mengakses layanan karena gak bener saat pendaftaran. Misalnya, akunmu tidak terverifikasi dengan baik hingga kamu kesulitan mengakses layanan yang mereka sediakan.

Nah, silakan baca-baca lagi tutorialnya bagi yang belum paham ya.

Kami cukupkan dulu pembahasannya, bila kamu punya pertanyaan tentang topik cara mendaftar Neobank ini silakan tulis saja dalam kotak komentar blog.

Slow writer dengan info akurat bagai passing Kuroko Tetsuya. Meski lambat tapi tetep suka dengan tulis menulis. Kalau lagi dapat wangsit biasanya bisa lebih cepet dikit nulisnya ^^

Tinggalkan komentar