Cara Instagram Centang Biru – Langkah, Tips, dan Fakta yang Wajib Kamu Tahu

Cara Instagram centang biru selalu jadi topik hangat, terutama buat kamu yang pengen dapetin pengakuan di dunia maya.

Centang biru bukan cuma buat pamer, tapi juga jadi tanda kalau akun kamu beneran asli dan berpengaruh.

Tau nggak sih, hingga tahun 2024, ada lebih dari 500 juta akun aktif di Instagram setiap hari, tapi cuma segelintir yang berhasil dapet centang biru ini.

Jadi, gimana sih caranya biar bisa jadi bagian dari “verified club”?

Tenang, di artikel ini, aku bakal kasih langkah-langkah, tips rahasia, dan fakta menarik yang wajib kamu tahu biar peluang kamu lebih besar!

Langkah Cara Agar Instagram Centang Biru

Centang biru di Instagram adalah tanda verifikasi yang menunjukkan bahwa akun tersebut adalah akun resmi dari public figure, selebriti, merek, atau organisasi yang diwakilinya.

Dengan kata lain, centang biru ini ngebantu orang untuk memastikan bahwa akun yang mereka ikuti memang asli, bukan akun palsu atau fans page.

Kenapa centang biru ini penting?

Pertama, ini bisa meningkatkan kredibilitas akun kamu.

Buat akun bisnis atau influencer, centang biru bisa jadi salah satu cara buat menarik perhatian lebih banyak follower, karena orang jadi lebih percaya kalau akun kamu benar-benar official.

Kedua, centang biru juga ngebantu kamu buat dilihat lebih profesional di mata brand atau calon klien.

Dan kamu pun gak bakal ragu buat copy link Instagram sendiri di Android sebagai proses promosi.

Nah, adapun langkah untuk melakukannya adalah sebagai berikut:

1. Masuk ke Pengaturan di Halaman Profile

Pertama-tama, silahkan buka dulu aplikasi Instagram di handphone masing-masing dan login menggunakank akun yang pengen kamu kasih centang biru.

Setelah berhasil masuk, langsung akses saja halaman profile dengan cara mengklik ‘foto profil’ sendiri yang terletak di pojok kanan bawah.

Kemudian akses opsi pengaturan berikon ‘garis tiga’ yang terletak di pojok kanan atas.

2. Masuk ke Pengaturan dan Privasi dan Pusat Akun

instagram pengaturan dan privasi - pusat akun

Maka bakal keluar beberapa fitur atau opsi yang tersedia pada halaman pengaturan tersebut.

Untuk melanjutkan mendapatkan centang biru, pastikan kamu masuk ke menu ‘Pengaturan dan Privasi’.

Disusul dengan masuk ke fitur ‘Pusat Akun’ yang berada di menu paling atas.

3. Masuk ke Verifikasi Meta dan Mulai Berlangganan

instagram verifikasi meta - berlangganan

Maka kamu bakal langsung dibawa ke menu Meta dari Facebook.

Di sini, tinggal scroll aja ke bagian paling bawah, lalu temukan dan klik menu ‘Verifikasi Meta’.

Kamu bakal dikasih beberapa informasi penting mengenai fitur dan keuntungan melakukan verifikasi tersebut.

Jika udah mengerti dan setuju mengenai semua informasi yang dikasih di sini, langsung klik aja tombol ‘Berlangganan’.

4. Daftar dan Bayar Berlangganan

instagram centang biru daftar - bayar untuk mendapatkan keuntungan

Jika kamu memiliki lebih dari satu akun, biasanya semua akun tersebut bakal langsung terpampang di sini.

Jadi silahkan kamu pilih akun mana yang pengen kamu kasih centang biru dan pastikan gak salah ya, dengan cara mengklik tombol ‘Daftar’ di bawah nama akun tersebut.

Kemudian baca lagi informasi yang dikasih sama pihak Instagram mengenai verifikasi tersebut.

Di sini juga kamu bakal diinformasikan biaya berlangganan untuk verifikasi.

Pada saat artikel ini dibuat, harganya adalah 130 ribu rupiah per bulan.

Semisal udah setuju buat membayar, langsung klik aja tombol ‘Bayar untuk mendapatkan keuntungan’.

5. Pilih Metode Pembayaran dan Tunggu Proses Verifikasi

Kemudian bakal muncul beberapa metode pembayaran yang bisa kamu pilih.

Silahkan sesuaikan saja sama tingkat kebutuhan atau preferensi masing-masing ya!

Setelah itu tinggal ditunggu aja proses verifikasinya sampai maksimal 48 jam.

Jangan lupa kalau kamu juga bakal diminta foto identitas kayak KTP atau data perusahaan buat memverifikasi keaslian identitas kamu ya!

Dan jika diterima, maka akun Instagram kamu bakal langsung mendapatkan centang biru!

Tapi jika nggak, maka ada beberapa hal yang harus kamu benahi terlebih dahulu.

Semuanya bakal dibahas di bawah secara lebih lengkap ya!

Syarat Centang Biru Instagram

Sebelum kamu buru-buru mengajukan verifikasi, penting untuk tahu persyaratannya.

Nggak semua orang bisa dapet centang biru. Instagram punya beberapa kriteria yang harus dipenuhi, antara lain:

  • Minimal Usia 21 Tahun: Ini hampir-hampir gak bisa dimanipulasi ya! kalau kamu masih di bawah umur, mending bersabar dulu nunggu sampai usia kamu cukup!
  • Keaslian: Akun kamu harus merepresentasikan orang, bisnis, atau entitas nyata. Ini bakal dibuktikan melalui foto eKTP ataupun data perusahaan.
  • Unik: Setiap orang atau bisnis cuma bisa punya satu akun terverifikasi, kecuali untuk akun dalam bahasa yang berbeda.
  • Lengkap: Akun kamu harus bersifat publik dan memiliki bio, foto profil, serta minimal satu postingan.
  • Signifikan: Akun kamu harus mewakili orang, merek, atau entitas yang terkenal dan sering dicari banyak orang.

Instagram juga akan memeriksa beberapa aspek lain seperti apakah kamu memiliki jejak digital yang jelas dan cukup terkenal di luar Instagram, seperti artikel berita atau profil di media lain.

Semisal kamu memiliki integritas yang buruk, ada kalanya Instagram bisa tahu akan hal tersebut dan ada kemungkinan kalau permintaan verifikasi kamu gagal dilakukan.

Verifikasi Centang Biru Instagram Gagal

Gagal dapat centang biru di Instagram?

Tenang, kamu nggak sendiri!

Banyak yang ngalamin hal yang sama, tapi bukan berarti kamu nggak bisa coba lagi.

Ada beberapa alasan kenapa pengajuan kamu mungkin ditolak, dan tentunya ada cara buat memperbaiki itu semua.

Yuk, kita bahas bareng!

Profil Kurang Lengkap

Salah satu alasan paling umum kenapa verifikasi ditolak adalah karena profil kamu mungkin masih ada yang kurang lengkap.

Misalnya, bio-nya masih kosong atau nggak jelas, foto profilnya asal-asalan, atau belum ada postingan yang cukup banyak.

Cara Mengatasi:

  • Perbaiki Bio: Isi bio dengan deskripsi yang jelas dan menarik tentang siapa kamu atau apa bisnismu. Jangan lupa tambahkan link yang relevan, kayak ke situs web atau platform lain yang kamu miliki.
  • Update Foto Profil: Gunakan foto yang representatif, entah itu logo bisnis atau foto diri yang profesional.
  • Aktif Posting: Pastikan kamu rutin posting dan feed-nya nggak kosong. Coba untuk punya minimal 10-15 postingan yang konsisten sebelum mengajukan lagi.

Akun Kurang Terkenal

Instagram biasanya memberikan centang biru buat akun yang dianggap cukup terkenal atau punya pengaruh besar.

Kalau akun kamu masih kurang dikenal di luar Instagram, ini bisa jadi alasan kenapa pengajuan kamu ditolak.

Cara Mengatasi:

  • Bangun Jejak Digital: Cobalah untuk lebih aktif di platform lain atau mendapatkan liputan media. Misalnya, buat artikel tentang kamu atau bisnismu di blog, media online, atau tampil di podcast.
  • Kolaborasi dengan Influencer: Kerja sama dengan influencer lain atau brand yang sudah lebih dulu terkenal bisa ngebantu akun kamu lebih terlihat.
  • Engagement yang Aktif: Fokuslah untuk meningkatkan engagement dengan follower kamu. Jangan cuma posting, tapi juga interaksi—balas komentar, DM, dan lain-lain.

Follower Palsu atau Aktivitas Mencurigakan

Kalau Instagram mendeteksi ada aktivitas mencurigakan, kayak pembelian follower atau penggunaan bot, mereka bisa langsung menolak permohonan verifikasi kamu.

Cara Mengatasi:

  • Hapus Follower Palsu: Kalau kamu pernah beli follower, lebih baik mulai bersih-bersih. Hapus follower yang kelihatan mencurigakan.
  • Fokus pada Pertumbuhan Organik: Mulai bangun follower secara organik dengan konten yang menarik dan otentik. Ingat, lebih baik punya sedikit follower tapi aktif daripada banyak tapi palsu.
  • Hindari Bot: Jangan gunakan bot untuk otomatisasi like atau komentar. Instagram bisa langsung nge-ban akun kamu kalau ketahuan.

Tidak Memenuhi Kriteria Verifikasi

Instagram punya beberapa kriteria verifikasi yang harus dipenuhi, seperti keaslian, keunikan, kelengkapan profil, dan signifikansi.

Kalau satu aja nggak terpenuhi, peluang buat dapat centang biru bisa langsung berkurang.

Cara Mengatasi:

  • Tinjau Kembali Kriteria: Cek lagi apakah akun kamu sudah memenuhi semua kriteria. Kalau belum, coba lengkapi dan perbaiki.
  • Tingkatkan Signifikansi: Buat akun kamu lebih dikenal dengan cara-cara kreatif, seperti mengikuti tren, membuat konten viral, atau terlibat dalam kampanye sosial.

Dokumen yang Diajukan Tidak Memadai

Instagram akan meminta dokumen pendukung saat kamu mengajukan verifikasi, seperti KTP, SIM, atau dokumen resmi bisnis.

Kalau dokumennya nggak jelas atau nggak sesuai, pengajuan bisa langsung ditolak.

Cara Mengatasi:

  • Pastikan Dokumen Valid: Gunakan dokumen yang jelas dan sesuai dengan identitas asli kamu atau bisnismu.
  • Periksa Ulang Sebelum Submit: Sebelum mengirimkan, cek lagi semua informasi yang kamu masukkan. Pastikan semuanya benar dan sesuai dengan dokumen yang kamu lampirkan.

Konten Kurang Konsisten

Instagram suka dengan akun yang punya konten konsisten dan relevan dengan niche-nya.

Kalau postingan kamu acak-acakan atau terlalu jarang, ini bisa jadi alasan penolakan.

Cara Mengatasi:

  • Buat Jadwal Posting: Coba buat jadwal posting yang konsisten. Misalnya, posting 3-4 kali seminggu dengan tema yang sesuai niche kamu.
  • Fokus pada Niche: Pastikan konten kamu sesuai dengan niche atau tema akun kamu. Jangan terlalu campur aduk, biar follower tahu apa yang diharapkan dari akun kamu.

Penipuan Centang Biru Instagram

Akhir-akhir ini lagi marak banget penipuan yang berkaitan dengan Instagram centang biru.

Banyak orang yang pengen banget dapetin verifikasi, sampai-sampai nggak sadar kalau mereka justru terjebak dalam modus penipuan yang makin canggih.

Beberapa contoh dan modusnya:

Jasa Verifikasi Palsu

Ini yang paling sering terjadi.

Ada oknum yang ngaku bisa bantu kamu dapetin centang biru dengan cepat, asal kamu mau bayar sejumlah uang.

Mereka biasanya menawarkan jasa ini lewat DM, email, atau bahkan komentar di postingan kamu.

Setelah kamu transfer uangnya, mereka langsung kabur tanpa jejak—dan kamu tetep nggak dapat centang biru.

Phishing dan Link Palsu

Kamu mungkin pernah dapet DM atau email yang isinya kayak, “Selamat! Akun kamu terpilih untuk mendapatkan centang biru. Klik link ini untuk melanjutkan.”

Nah, kalau kamu klik link itu, kamu bakal diarahkan ke situs palsu yang mirip banget sama halaman login Instagram.

Mereka coba buat dapetin username dan password kamu.

Kalau kamu nggak hati-hati, akun kamu bisa langsung diambil alih.

Cek URL dengan teliti.

Situs resmi Instagram selalu pakai domain yang benar (instagram.com), jadi kalau ada yang mencurigakan, jangan klik.

Selain itu, Instagram nggak akan pernah ngirim pesan lewat DM soal verifikasi, semua prosesnya lewat aplikasi atau email resmi.

Akun Instagram Palsu

Ada juga penipu yang bikin akun palsu yang terlihat seperti akun resmi Instagram.

Mereka bakal DM kamu dan bilang kalau mereka adalah tim verifikasi resmi Instagram.

Akun ini bisa jadi terlihat meyakinkan karena mereka pakai foto profil dan username yang mirip dengan Instagram asli, tapi ada bedanya, biasanya mereka nggak punya centang biru atau punya sedikit follower.

Perhatikan username-nya!

Akun resmi Instagram biasanya cuma punya satu username tanpa embel-embel angka atau karakter aneh.

Kalau ada yang mencurigakan, laporkan aja langsung ke Instagram.

Email Phishing dengan Lampiran

Modus yang satu ini melibatkan email yang dikirim ke kamu dengan lampiran file, misalnya dokumen PDF yang berisi “panduan” cara mendapatkan centang biru.

Begitu kamu buka file atau download lampirannya, komputer atau HP kamu bisa langsung kena malware atau virus.

Jangan pernah download atau buka lampiran dari email yang mencurigakan, terutama kalau kamu nggak kenal pengirimnya.

Instagram nggak akan pernah ngirim lampiran untuk hal-hal kayak gini.

Keuntungan Mendapatkan Centang Biru Instagram

Dapat centang biru di Instagram?

Itu bukan cuma soal gaya, tapi ada banyak keuntungan yang bisa kamu dapetin.

Ini beberapa keuntungan yang bikin kamu bakal ngerasa worth it banget kalau berhasil dapetin verifikasi:

  • Kepercayaan dan Kredibilitas Meningkat. Centang biru bikin akun kamu jadi lebih dipercaya, terutama kalau kamu seorang public figure, brand, atau bisnis. Orang-orang bakal lebih yakin kalau akun kamu asli dan bukan fake account.
  • Mudah Ditemukan di Pencarian. Akun dengan centang biru biasanya bakal muncul di urutan teratas ketika seseorang mencari nama kamu atau brand kamu di Instagram. Ini berarti lebih banyak orang bisa nemuin akun kamu dengan mudah.
  • Akses ke Fitur Eksklusif. Akun terverifikasi sering dapat akses lebih awal ke fitur-fitur baru yang lagi diuji coba oleh Instagram. Jadi, kamu bisa nyobain fitur keren lebih dulu sebelum rilis ke publik.
  • Jaminan Akun Tidak Mudah Ditiru. Kalau kamu punya centang biru, lebih kecil kemungkinan ada orang yang bisa niru atau bikin akun palsu yang mengatasnamakan kamu. Pengguna Instagram lainnya juga bakal lebih mudah membedakan mana akun asli dan mana yang cuma sekadar tiruan.
  • Kolaborasi Lebih Mudah. Brand atau influencer lain biasanya lebih tertarik untuk kerja sama dengan akun yang sudah diverifikasi. Centang biru ini semacam tanda pengenal yang menunjukkan kalau kamu serius dan bisa dipercaya.
  • Pengaruh yang Lebih Besar. Akun dengan centang biru seringkali dilihat sebagai akun yang punya pengaruh lebih besar di komunitas atau industri tertentu. Ini bisa bikin follower kamu lebih engaged, dan tentu aja, bikin kamu jadi lebih “didengar” di Instagram.
  • Proteksi Lebih Baik dari Instagram. Instagram biasanya lebih responsif kalau akun terverifikasi ngalamin masalah, seperti peretasan atau laporan pelanggaran. Kamu bisa lebih cepat dapet bantuan langsung dari tim Instagram untuk masalah-masalah kayak gini.

Jadi, dapet centang biru itu nggak cuma soal keren-kerenan doang, tapi juga bisa ngebantu kamu nge-build brand, nambah trust, dan membuka banyak peluang baru di dunia digital!

Tips Mempercepat Proses Centang Biru Instagram

Pengen centang biru di Instagram lebih cepat diterima?

Jangan khawatir, TediEka punya beberapa tips penting plus beberapa trik rahasia yang jarang orang tahu.

Ini dia caranya biar kamu bisa dapet verifikasi lebih cepat dan nggak ribet!

  • Pastikan Profil Kamu Lengkap dan Profesional. Buat bio yang catchy dan mencerminkan siapa kamu atau apa brand kamu. Hindari kata-kata yang ambigu atau terlalu umum. Misalnya, tambahin prestasi atau peran penting yang bisa nunjukin kenapa kamu layak dapet centang biru.
  • Bangun Jejak Digital di Luar Instagram. Buat artikel atau video tentang kamu atau brand kamu di blog atau situs yang punya reputasi baik. Semakin banyak referensi dari luar, semakin besar peluang kamu buat dapet verifikasi.
  • Aktif Berinteraksi dan Bangun Engagement. Manfaatkan fitur-fitur Instagram kayak Q&A di Stories atau IG Live buat ningkatin engagement. Makin tinggi engagement kamu, makin besar peluang kamu buat dapet perhatian Instagram.
  • Hindari Aktivitas Mencurigakan. Fokus aja sama pertumbuhan organik. Kamu bisa pake strategi kolaborasi sama akun lain atau influencer yang punya niche sama buat ningkatin exposure dan follower kamu secara alami.
  • Submit Verifikasi di Waktu yang Tepat. Coba ajukan verifikasi di hari kerja, khususnya di pagi hari waktu zona waktu kantor Instagram (biasanya PST atau EST). Ini bisa bantu supaya pengajuan kamu lebih cepat diproses dibandingkan kalo kamu submit di akhir pekan atau malam hari.
  • Pastikan Akun Kamu Punya Nilai Signifikan. Ikuti tren dan isu-isu yang lagi happening, dan coba buat konten yang relevan sama itu. Ini bisa ningkatin peluang akun kamu buat lebih dikenal dan di-notice sama Instagram.
  • Gunakan PR atau Media Coverage. Coba kirim press release tentang pencapaian kamu atau cerita menarik tentang brand kamu ke media online. Semakin banyak artikel yang membahas kamu, semakin besar peluang dapet centang biru.
  • Periksa Ulang Semua Data yang Diajukan. Sebelum submit, minta teman atau kolega buat ngecek ulang semua data kamu. Mata kedua bisa ngebantu nemuin kesalahan yang mungkin kamu lewatkan.

Jadi, siap buat dapetin centang biru? Dengan tips dan trik ini, kamu punya peluang lebih besar buat berhasil!

Good luck, dan semoga segera dapet centang birunya!

Kesimpulan

Mendapatkan centang biru di Instagram memang bukan hal yang mudah, tapi juga bukan hal yang mustahil.

Dengan mengikuti langkah-langkah yang tepat dan memastikan bahwa akun kamu memenuhi semua persyaratan, peluang kamu untuk mendapatkan verifikasi akan semakin besar.

Centang biru bukan hanya sekadar status, tapi juga alat untuk meningkatkan kredibilitas dan kepercayaan di mata follower dan calon klien.

Jadi, kalau kamu serius dengan branding pribadi atau bisnis kamu di Instagram, nggak ada salahnya mencoba mendapatkan centang biru ini.

Halo, Saya Subaru. Saya seorang penulis konten berpengalaman dan pakar Digital Marketing, dengan rekam jejak yang terbukti dalam menulis konten yang menarik dan informatif. Sebagian besar keahlian saya berada di dunia tulis menulis, blogging, investasi, dan trading. Semoga tulisan saya membantu meningkatkan nilai di bidang yang kamu minati.

Tinggalkan komentar