Saking sibuknya belanja online, kamu jangan sampai lupa buat ngecek apa aja yang sudah kamu beli.
Kalau kamu belanja via Toped, hal itu bisa mudah kamu lakukan karena sudah ada fitur Invoice Tokopedia
Faktur atau invoice ini dapat kamu:
- Download
- Cetak
- Arsipkan
Semua ini bakal penting buat kamu yang ingin melakukan pembukuan, ataupun sekedar melakukan klaim garansi.
Yuk pelajari lebih jauh terkait Tokopedia Invoice ini. Materi-materinya bisa kamu eksplor via daftar isi berikut:
Apa Itu Invoice Tokopedia?
Invoice Tokopedia tuh kayak struk yang kamu dapet dari Toped pas beli sesuatu dari sana. Ini tuh faktur yang jadi tanda terima setelah kamu melakukan transaksi via Tokopedia.
Kami bahas secara singkat, dalam invoice itu ada info-info sebagai berikut:
- Nomor faktur
- Siapa yang beli
- Apa aja yang kamu beli dan detil-detilnya
- Harga per item dan jumlah itemnya
- Info soal asuransi pesanan
- Jumlah total yang harus kamu bayar
Faktur atau invoice ini penting banget buat yang jualan maupun customer. Dengan adanya invoice, seller ataupun buyer bisa ngecek apa aja yang terjual, yang dibeli, dan detail-detail pembayarannya.
Kenapa Invoice Jadi Elemen Penting dalam Transaksi Bisnis Online?
Ada beberapa alasan nih:
- Nyimpen Catatan: Faktur itu kayak buku harian buat yang pembeli maupun penjual. Bantu ngecek penjualan, duit yang masuk, dan stok barang toko.
- Minta Bayaran: Invoice merupakan cara sopan buat minta pelanggan bayar barang yang udah dia pesan. Itu kalau kasusnya belum terjadi pelunasan ya. Faktur bakal ngasih tahu pelanggan berapa yang harus mereka bayar dan kapan.
- Hal Legal dan Aturan: Faktur bisa jadi bukti kalo ada perselisihan atau buat pajak. Untuk menghindari masalah, penting buat semua pihak untuk ngikutin aturan dan peraturan yang berlaku.
- Komunikasi: Sebagai tambahan, dalam beberapa invoice tertentu, selain membantu ngasih tau pelanggan cara bayar juga kapan batas pembayarannya serta konsekuensinya kalo telat bayar.
Baca juga: 7 Cara Menghubungi CS Tokopedia (SOLUSI Cepat 24 Jam)
Pentingnya Memahami Invoice Tokopedia
Adanya invoice yang kamu terima dari Tokopedia, menunjukkan adanya transaksi yang telah kamu lakukan dalam platform mereka.
Itulah kenapa invoice atau faktur atau struk ini jadi bukti resmi aktivitas tagihan serta pembayaran yang kamu lakukan.
Selain bukti transaksi, beberapa hal lain yang sangat terbantu oleh adanya invoice ini, yaitu:
Invoice Bisa Bantu Urusan Keuangan
Poin ini benar-benar terbantu oleh invoice, dalam hal memastikan catatan keuanganmu sudah bener ataupun ngoreksi kalo ada kesalahan. Info dalam faktur, kayak nomor faktur, kapan terjadinya transaksi, apa yang kamu beli, dan berapa yang kamu bayar, bisa membantu untuk melakukan cross check dengan catatan keuanganmu.
Dokumen untuk Mengurus Garansi dan Klaim
Informasi pada faktur akan selalu penting buat pengajuan garansi dan klaim.
Ingat, invoice Tokopedia ialah bukti resmi dari Toped, dokumen jadi saksi bila kamu telah beli sesuatu dari dari penjual tersebut via Toped.
Misalnya, kalo mainan yang kamu beli punya garansi atas perbaikan atau penggantian bila ada kerusakan, maka kamu perlu nunjukin faktur pembeliannya bilaman ingin nge-klaim garansinya itu.
Kemudian, penjual akan mengecek invoice-mu itu.
Dia akan mengikuti data-data yang tercetak pada invoice, dengan demikian dia bisa menyimpulkan apakah klaim tersebut valid atau tidak.
Cara Download Invoice Tokopedia
Pastikan kamu sudah login untuk men-download invoice transaksi Tokopedia.
Pada beranda aplikasi, tekan menu ‘Transaksi’ untuk melihat semua item-item belanjaanmu.
Contoh, pada gambar terlihat pembelian ‘Biji Selasih Super’. Transaksi pembelian inilah yang akan kita download invoice-nya.
Pertama, tap pada transaksinya untuk masuk ke halaman ‘Detail Pesanan’.
Baca juga: 3 Cara Pasang Iklan Tokopedia (Auto LARIS + Hemat Modal)
Lihat Invoice dari Toped
Pada bagian teratas dari halaman ‘Detail pesanan’, kamu bisa langsung lihat terdapat kode invoice yang berawalan ‘INV’.
Tepatnya pada contoh ini: INV/20240128/MPL/370581294.
Itu adalah nomor invoice dari transaksi ini. Cara download invoice Tokopedia nya, tap ‘Lihat Invoice’.
Perhatikan gambar, pada halaman invoice terdapat ikon ‘Download’.
Tap pada ikon tersebut…
Simpan Invoice Sebagai PDF
Setelah kamu tekan ikon-nya, halaman berikut akan muncul:
Baca juga: Cara Menghubungkan Kredivo ke Tokopedia (Mudah Cepat AKTIF)
Kalau pada layarmu sudah muncul, ada sebuah ikon panah ke bawah atau ikon dropdown.
Tap lagi pada ikon tersebut.
Ubah opsi ‘Pilih Printer’ menjadi ‘Simpan Sebagai PDF’.
Lalu, ubah ukuran kertas ‘ISO A4s’ menjadi ‘ISO A6’.
Lihat ke gambar ini, pada tampilan ‘Preview’ print-nya terdapat halaman yang lebih banyak kosongnya, karena itulah halaman seperti tak perlu kamu print.
Cek tanda ceklis pada halaman yang tak terpakai.
Simpan File PDF Invoice Tokopedia ke Hp-mu
Lihat, halaman yang kosong sudah padam, dan ikon ceklist berubah jadi minus.
Jika sudah, tap ikon ‘Download PDF’ seperti yang ditunjuk oleh panah.
Kalau sudah gini, kamu tinggal simpan file-nya ke handphone-mu.
Lihat lagi ke gambar, pada contoh ini nama file-nya ialah ‘Invoice 3705814294’. Kamu bisa membiarkan nama file invoice-nya apa adanya. Tapi akan lebih mudah lagi untuk mengenalinya, bila kamu mengganti nama file-nya dengan yang gampang kamu ingat.
Misal: Pembelian Biji Selasih tanggal…
Cara Cetak Invoice Tokopedia
Nah, setelah kamu download file invoice-nya, barulah kamu bisa mencetak invoice Tokopedia yang kamu inginkan.
Siapkan Printer
Posisikan kertas printer dengan baik, lalu nyalakan printer-nya. Biasanya, status ON printer bakal terlihat dari Led Printer-nya yang menyala. Pada tahap ini, printer akan melakukan kalibrasi dan memposisikan kertas agar siap mencetak invoice-mu.
Baca juga: 3+ MODUS Penipuan Tokopedia (Tips + Cara Lapor CEPAT)
Nyalakan Bluetooth HP-mu dan Pairing
Buka halaman bluetooth HP-mu, lalu aktifkan. Lewat bluetooth inilah ponselmu akan berkomunikasi dengan printer-mu.
Lihat pada bagian ‘Available Devices’ kenali nama bluetooth printer-mu. Pada contoh ini nama bluetooth si printer adalah RPP02N.
Agar para bluetooth ini bisa berkomunikasi, lakukan ‘Bluetooth Pairing’. Kode pairing default-nya ada dua kemungkinan, yakni kalau nggak 0000 maka coba 1234.
Gunakan Aplikasi Printer-mu
Aplikasi printer pada contoh ini bernama ‘Print Label’.
Setelah kamu instal aplikasi yang kamu pakai untuk mengatur pencetakan invoice-mu. Silakan lakukan beberapa pengaturan seperti berikut ini:
Pertama, buka ‘Setting’ atau pengaturan dari aplikasinya.
Baca juga: Cara Menjadi Dropship Tokopedia (+Strategi Pasti CUAN)
Settingan yang pentingnya antara lain:
- Pastikan metode koneksi atau ‘Connection Method’-nya adalah via Bluetooth
- Print Command TSPL
- Ukuran kertas pada ‘Print Options’ adalah kertas A6 dengan lebar 76 dan tinggi 100
- Paper type-nya ‘Gap Paper’
Sebenarnya, semua setting ini telah default dari sananya. Namun, tak ada salahnya untuk memastikan bila koneksinya adalah bluetooth dan ukuran kertasnya sudah tepat sesuai pilihanmu ketika menyimpan file PDF Invoice Tokopedia.
Opsi Print PDF
Cari opsi print PDF pada aplikasi-mu.
Dengan aplikasi Print Label yang mesti kamu lakukan adalah tap menu ‘Edit’, lalu tap lagi pada ikon 3 garis bertumpuk yang berada pada pojok kiri layar.
Setelah itu akan muncul pilihan untuk melakukan ‘Print PDF’,
Cari File PDF Invoice yang Sudah Kamu Download
Nah, kamu simpan dimana file PDF Invoice yang kamu download dari Tokopedia?
Cari dan pilih file tersebut agar terbuka pada aplikasi printer yang kamu pakai.
Pada aplikasi ‘Print Label’, setelah membuka PDF Invoice-nya, kamu tinggal tap tombol ‘Print’.
Baca juga: Cara Top Up Flazz di Tokopedia (MUDAH + Uang Pasti Masuk)
Pastikan Connection Status Terkoneksi
Lihat, karena belum status koneksinya masih ‘Not Connected’ maka silakan koneksikan terlebih dahulu.
Ingat, koneksinya ialah via bluetooth. Jadi, akses bagian ‘Connection Status’-nya lalu pilih nama bluetooth printer yang kamu gunakan.
Status Printer Siap Mencetak
Perhatikan, kesiapan printer untuk mencetak biasanya dapat terlihat dari perubahan warna Led-nya yang menyala.
Pada contoh ini, warna Led berubah menjadi biru ketika si printer sudah terkoneksi dan siap untuk aktivitas print-nya.
Jika keadaannya sudah demikian, tap tombol ‘Print’ untuk memberi perintah pencetakan.
Baca juga: 2 Cara Cetak RESI Tokopedia (Lewat HP + Komputer) GAMPANG
Lalu tap lagi tombol ‘OK’ untuk mengkonfirmasi perintahmu.
Selesai, itulah cara cetak invoice Tokopedia via ponsel dengan aplikasi Print Label dan printer yang bernama Kassen.
Kurang lebih langkahnya sama saja untuk aplikasi maupun printer yang berbeda. Yang penting kamu paham cara download invoice Tokopedia lalu cetak struk atau invoice-nya itu.
Contoh Invoice Tokopedia
Berikut adalah contoh Invoice Tokopedia, perhatikan komponen-komponen data apa saja yang terdapat pada invoice-nya:
Komponen-komponen Invoice Tokopedia
Dari sisi pembeli, selain nomor-nya, komponen-komponen pada invoice Tokopedia adalah:
Informasi Pembeli
Informasi pembeli pada invoice itu antara lain detail pengiriman pembeli. Ada nama pembeli, nomor handphone, alamat lengkap untuk data pengiriman pada paket.
Ini membantu penjual tahu kemana harus kirim produk dan gimana cara kontak pembeli kalo perlu.
Detail Order Barang/Layanan
Detail barang/layanan kayak detail tentang apa yang kamu beli. Ada nama produk, jenis produknya, berapa jumlah item yang harus penjual kirimkan.
Termasuk berapa harganya per item. Ini membantu pembeli tahu persis apa yang mereka beli dan berapa harganya. Juga membantu penjual dalam melakukan pembukuan atas barang yang mereka jual.
Biaya Tambahan pada Transaksi
Biaya tambahan ialah biaya ekstra selain biaya untuk beli produk.
Bisa termasuk biaya pengiriman produk, asuransi, dan pajak. Biasanya, biaya ini menjadi tanggungan pembeli dan masuk atau include ke total tagihan pembayaran.
Penting banget biaya ini tercantum dengan jelas pada faktur supaya semuanya jelas dan ga ada kesalahpahaman.
Baca juga: Cara Menjadi MITRA Tokopedia (Lebih UNTUNG + Praktis)
Perhitungan Total Pembayaran
Selain detail, maka totalan untuk pembayaran pun tak penting.
Inilah tagihan akhir, yang merupakan akumulasi dari perhitungan biaya produk (berapa jumlah item yang kamu beli dikali harga per item-nya), biaya tambahan apapun (seperti pengiriman, asuransi, dan pajak), lalu ada juga perhitungan pengurangan diskon atau kupon.
Ini memberi jumlah akhir yang harus pembeli bayar.
Akurasi data totalan bakal selalu penting. Ini bakal ngejelasin dengan jelas pada faktur supaya pembeli tahu persis berapa yang harus dibayar dan untuk apa.
Dengan demikian, paham detil-detil komponen Invoice Tokopedia itu penting banget buat pembeli dan penjual. Bikin semuanya jelas, bantu ngomongin soal pembayaran, dan bantu melacak uang dan barang.
Tips untuk Mengelola Invoice dengan Baik
Ingat, penting banget buat nyimpen semua bukti transaksi seperti invoice sampai transaksinya benar-benar selesai.
Selanjutnya, kamu bisa arsipkan invoice-invoice tersebut bila ingin melakukan pembukuan.
Tips Menjaga Faktur Tokopedia Tetap Aman
Ngejaga faktur Tokopedia tetap aman itu penting buat ngelacak barang-barang belanjaanmu dan buat referensi ke depan (seperti pembukan atau klaim).
Ini beberapa tipsnya:
- Penyimpanan Digital: Simpen salinan faktur pada komputer atau penyimpanan online. Tokopedia ngasih opsi buat download invoice dalam bentuk file PDF. Dengan manajemen yang bagus, kamu bisa gampang nemuin invoice-mu itu sekaligus dan punya cadangan.
- Email: Tokopedia kirim faktur ke email-mu setelah beli sesuatu. Pastiin buat nyimpen email-email ini juga dan mungkin bikin folder khusus pada email buat invoice-invoice tersebut.
- Salinan Cetak: Meski awalnya invoice dari Tokopedia itu berbentuk digital, kalau mau cetak salinan-nya bisa saja, terutama buat pembelian yang besar atau transaksi bisnis.
- BackUp Berkala: Pastiin buat backup invoice digital-mu secara berkala, terutama kalo mau simpen dalam komputer.
Baca juga: Cara Menjadi POWER MERCHANT Tokopedia (PROFIT Maksimal)
Cara Cek Detail dengan Teliti pada Faktur Tokopedia
Ngecek detail invoice dengan teliti itu artinya:
- Review Semua Informasi: Cek semua informasi pada struk, info pembeli, orderan-nya apa, biaya tambahan, dan total pembayaran.
- Verifikasi Detail Produk: Pastiin nama produk, jenis produknya, jumlah item-nya, dan berapa harganya per item sesuai dengan orderan.
- Periksa Biaya Tambahan: Liat biaya tambahan kayak ongkir, asuransi, dan pajak. Pastiin semuanya bener dan sesuai ekspektasi.
- Konfirmasi Total Pembayaran: Cek bahwa total pembayaran telah terhitung dengan benar berdasarkan harga barang, berapa banyak jumlah per item-nya, biaya tambahan, dan diskon atau kupon.
Apa yang Harus Dilakukan Jika Ada Kesalahan pada Invoice dari Tokopedia?
Kalau memang terjadi kesalahan pada invoice yang kamu terima dari Toped, maka hal yang harus kamu lakukan ialah:
Hubungi Penjual: Jika kesalahannya soal detail produk atau biaya tambahan, langsung bicara sama penjual buat ngerapihin masalahnya.
Hubungi Dukungan Tokopedia: Bila error-nya soal fakturnya sendiri, misalnya perhitungan total pembayaran yang salah, kontak customer service-nya Tokopedia.
Tunggu Penyelesaian: Kalo kasusnya berakhir dengan pengembalian uang, Tokopedia bilang buat nunggu maksimal 2×24 jam buat proses pengembalian uang-nya.
Keuntungan Mengelola Invoice Tokopedia dengan Baik
Ngelola faktur Tokopedia tetap baik bisa ngebantu dalam banyak hal.
Contohnya, invoice Tokopedia bisa kamu download dalam bentuk file PDF. Karenanya, kamu bisa punya salinan apa saja yang telah kamu beli dalam komputer, yang penting banget buat nyimpen jejak pengeluaran pribadimu atau buat bisnis-mu.
Selain itu, bila ada masalah sama penjual, invoice yang resmi dari Tokopedia bisa jadi bukti kalau kamu beneran beli sesuatu dari dia.
Kerugian Kalo Gak Menjaga Faktur Tokopedia-mu dengan Baik
Sementara itu, kalo gak ngejaga invoice-mu dengan baik, bisa bikin masalah.
Misalnya, jika faktur nggak tersimpen dengan baik, bisa bikin kesalahan dalam catatan uang-mu. Ini bisa jadi masalah pas kamu ngecek rekening atau pas waktunya pembayaran pajak.
Selain itu tanpa invoice, penyelesaian masalah sama penjual bisa jadi susah.
Baca juga: Cara Menjadi AFFILIATE Tokopedia (TRIK + Komisi EKSTRA)
Pada akhirnya, paham dan mengelola invoice atau struk Tokopedia-mu dengan baik itu bakal penting banget. Gak cuma bikin belanja jadi lebih lancar, tapi juga bantu nyimpen catatan uang yang akurat dan jadi bahan penguat posisimu ketika muncul masalah dalam transaksi.
Sudah Bisa Download Invoice Tokopedia?
Setelah semua uraian tadi, ternyata faktur Tokopedia itu lebih dari sekadar catatan barang yang kamu beli.
Bahkan bukan pembeli saja yang mendapat manfaat dari adanya invoice ini, penjual juga butuh fitur ini.
Keberadaan invoice membuat catatan transaksi jelas, tagihan pembayaran rinci, serta bantu manajemen uang dan barang.
Ini juga jadi bukti resmi kalo kamu beli sesuatu tapi perlu nge-klaim garansinya.
Paham dan menjaga dokumentasi invoice Tokopedia ini penting untuk kamu lakukan agar aktivitas belanja online-mu jadi gampang, aman dan lancar.
Detail yang kecil, kadang bisa bernilai besar.
Sampai sini dahulu materi mengenai cara download Invoice Tokopedia dan cara cetak struk-nya. Bila ada yang ingin kamu tanyakan terkait ini, silakan tulis pada kotak komentar.