Cara Daftar Gratis Ongkir Shopee (FREE Ongkos Kirim Bikin Laris)

Ikuti cara daftar gratis ongkir Shopee pada artikel ini.

Dengan menawarkan free ongkir dalam tokomu, potensi terjadi penjualan bakal membesar.

Ya, itu adalah keuntungan yang sangat bernilai untuk kemajuan bisnismu.

Beberapa hal positif yang dirasakan oleh customer-mu dengan adanya program gratis ongkos kirim adalah:

  • Hemat Biaya: Tanpa biaya ongkir, dana belanja jadi lebih hemat.
  • Lebih Banyak Pilihan: Bisa belanja item apapun, bahkan dari penjual manapun, dan tetap dapat subsidi buat ongkirnya.
  • Belanja Tanpa Beban: Customer bisa belanja berkali-kali tanpa khawatir urusan biaya pengirimannya.

Yuk sediakan program ini dalam tokomu, biar calon pembeli bisa belanja lebih banyak tapi tetap hemat.

Apa itu Program Free Ongkos Kirim Shopee?

Saat pembeli nge-order barang dari tokomu, maka paketnya harus kamu serahkan ke jasa pengiriman kan?

Dan itu ada biayanya, atau yang lebih familiar dengan sebutan ongkir.

Ongkos kirim atau ongkir ini jadi tanggungan si pembeli. Kadang, nominalnya bisa sangat mahal, sampai-sampai si pembeli harus membayar lebih banyak untuk ongkirnya daripada harga produknya sendiri.

Itu real ya, karena kami pernah jualan.

Apakah itu memberatkan? Kebanyakan customer pasti menjawab Ya…

Nah, oleh sebab itulah Shopee menyediakan ‘Program Free Ongkir’ buat kamu-kamu yang jadi seller-nya Shopee.

Begitu tokomu Shopee terima dalam program ini, maka muncullah banner free ongkir pada foto produk dari tokomu. Banner ini memberi tahu para pengguna Shopee yang berniat belanja bahwa mereka tidak perlu membayar ongkos kirim bila belanja dari tokomu. 

Ya, mereka bakal dapat tumpangan cuma-cuma buat pengiriman paketnya.

Ini bagus untuk para customer-mu karena mereka bisa hemat uang. Begitupun bagus bagimu karena lebih banyak orang yang mungkin akan mengklik produkmu lalu membelinya.

Baca juga: 2+ Cara Retur Barang di Shopee (MUDAH Anti RIBET)

Dan bagian terbaiknya? Shopee-lah yang membayar ongkos kirim tersebut, bukan penjual atau pembeli. Dengan begitu, semua pihak bisa dapat keuntungannya masing-masing.

Tak aneh bila kemudian setiap toko Shopee berlomba-lomba dalam mengaktifkan layanan gratis buat ongkir ini. Karena dengan aktifnya layanan ini, maka besar kemungkinan penjualan toko juga akan meningkat dengan sendirinya.

Berapa Lama Proses Pendaftaran Gratis Ongkir Shopee?

Setelah kamu daftar, dalam tiga hari kamu bakal dapet kabar dari Shopee. Mereka akan kabari apakah layanan ini sudah aktif pada tokomu atau belum.

Ingat, salah satu tanda layanan ini sudah aktif ialah munculnya banner ataupun tag gratis ongkir pada produk-produk yang kamu jual.

Catat, kadang-kadang kamu bisa ngalamin masalah saat mendaftar program ini.

Biang Masalah Pendaftaran Free Ongkir Shopee Ditolak

Beberapa hal yang bisa menghalangi kamu buat dapetin layanan ini yaitu nama dan nomor ID pada foto-mu kurang jelas, atau nggak cocok sama yang kamu tulis pada formulir pendaftaran. Atau bisa jadi cuma gara-gara pengambilan foto KTP yang kamu lakukan tak sesuai sama contoh yang Shopee berikan.

Manakala itu terjadi, kamu gak usah khawatir. Karena bisa kamu perbaiki dan coba daftar lagi.

Lalu, kalau masalahnya berlanjut, kamu bisa hubungi customer service Shopee buat minta bantuan.

Syarat Daftar Gratis Ongkir Shopee

Nah, kalau sudah Shopee terima, tokomu bisa menawarkan gratis ongkir pada pembeli untuk beberapa jasa serta tipe layanannya. Misalnya, buat pengiriman reguler, kamu harus pakai J&T Express dan SPX Standard. Buat pengiriman hemat, kamu harus pakai J&T Economy dan SPX Hemat dsb.

Gimana kalau pembeli tak ada masalah dengan biaya pengiriman dan ingin pakai jasa ekspedisi lainnya?

Tentu saja itu takkan jadi masalah. Artinya, walapun tokomu udah ikutan program free ongkir-nya Shopee, layanan ekspedisi lainnya tetap tersedia walaupun mungkin tak gratis sebagaimana kalau pake J&T Express maupun SPX Express.

Syarat Daftar Gratis Ongkir Shopee

Daripada disebut syarat, bagian ini akan lebih cocok kalau kita sebagai berbagai ketentuan seputar program ongkir gratisan dari Shopee.

Yakni:

Subsidi Program Ongkir Gratis

Shopee bakal bayar sebagian ongkos kirim kamu, bisa Rp. 10.000 atau Rp. 20.000. Tapi, ini cuma berlaku kalau si pembeli pake jasa kirim tertentu seperti J&T Express, Shopee Express Standard, SiCepat REG, dan Shopee Express Sameday.

Kerennya apa coba? Pembeli nggak kena syarat belanja minimum apa-apa buat dapetin manfaat ini.

Bila Nilai Ongkir Melebihi Subsidi

Kadang, ongkos kirim dapat lebih mahal daripada subsidi ongkirnya Shopee. Kalau gitu, mau tak mau pembeli bayar sisanya sewaktu checkout.

Penerapan Ongkir Gratis

Pembeli akan melihat keberadaan fitur ini ketika mereka melakukan checkout.

Baca juga: Daftar Shopee Mall (Cara, Syarat, Kriteria dan Keuntungan)

Mereka akan lihat, bila Shopee memotong biaya pengiriman mereka dan itu menjadikan biaya belanjanya jauh lebih hemat.

Kegiatan Penipuan

Kalau penjual coba nipu dalam cara apapun saat jualan, Shopee bakal stop kasih layanan ongkir gratis dari mereka. Shopee bakal kasih info terkait ini lewat email atau notifikasi.

Cara Daftar Gratis Ongkir di Shopee

Bayangkan kalau program ongkos kirim ini gak ada.

Saat pembeli melihat sesuatu yang sangat disukainya dalam tokomu, tapi biaya kirimnya terlalu tinggi.

Maka kemungkinannya, transaksi akan gagal. Alias tak terjadi penjualan.

Karena itulah, persiapkan skenario seperti itu dengan menyediakan fitur free ongkir.

Bila kamu belum paham cara daftar gratis ongkir di Shopee, silakan ikuti saja step by step berikut ini:

Menu Gratis Ongkir dan Voucher

Langkah pertama yang mesti kamu lakukan ialah masuk ke akun Shopee-mu, lalu lihat macam-macam menu pada halaman berandamu.

Coba cek gambar, Shopee punya menu yang bernama ‘Menu Gratis Ongkir dan Voucher’. Tekan pada menu tersebut untuk memulai pendaftaran free ongkir.

Setelah itu, lihat ke bawah layarmu. Ada menu ‘Ketentuan Gratis Ongkir’. Tap menu tersebut, untuk sekilas melihat dulu beberapa hal tentang fitur ini.

menu gratis ongkir dan voucher serta ketentuan gratis ongkir shopee

Promo Gratis Ongkir Semua Toko

Pada halaman ‘Ketentuan Gratis Ongkir’ terdapat berbagai info seputar gratis ongkos kirim. Untuk sekarang, scroll hingga bagian ‘Promo Gratis Ongkir Semua Toko’.

pahami ketentuan gratis ongkir shopee lalu tekan tombol daftar sekarang

Berdasarkan halaman tersebut, khususnya seperti yang kamu lihat pada gambar, poin-poin penting yang kami dapatkan yaitu:

  • JASA KIRIM: Ini kayak menu pilihan pengiriman. Sama seperti kamu milih makanan ketika ke restoran, di sini kamu bisa milih cara kirim barangmu. Ada beberapa pilihan seperti ‘Reguler Hemat’ (ini kayak pengiriman standar), ‘Instant – 2 Jam’ (ini pengiriman super cepat dalam 2 jam), ‘Ambil di Tempat’ (ini kamu yang jemput barangnya), dan ‘Same Day Kargo’ (paketmu bakal ekspedisi kirim pada hari yang sama).
  • MIN. BELANJA: Ini adalah jumlah uang minimum yang harus kamu belanjakan untuk bisa menggunakan setiap opsi pengiriman. Misalnya untuk pengiriman ‘Reguler’, kamu harus belanja setidaknya 80RB, dst.
  • GRATIS ONGKIR: Nominal free ongkir bakal bergantung nilai belanjaanmu. Contohnya, belanja 80 ribu dapet free ongkir sampe 20 ribut dst. 
  • WILAYAH PENGIRIMAN: Terlihat jika jangkauan subsidi gratis ongkir dari Shopee ini sudah berlaku untuk pengiriman ke seluruh wilayah Indonesia.
Baca juga: Shopee PayLater Bunga (Berapa GEDE, Tempo + Cara HITUNG)

Kalau kamu sudah paham atas data-data yang Shopee tampilkan itu, silakan scroll lagi ke bawah hingga kamu nemu ‘Tokomu Belum Terdaftar dalam Program Gratis Ongkir?’ ‘Daftar Sekarang’.

Nah, tap pada bagian ‘Daftar Sekarang’.

Verifikasi KTP

Inilah proses terpenting buat dapetin fitur gratis ongkir dari Shopee.

Data yang perlu kamu isikan pada halaman ‘Verifikasi KTP’ yaitu:

  • Nama: Isi dengan nama lengkap dan sesuai KTP dan rekening bank.
  • NIK: Tulis dengan teliti nomor ID atau NIK KTP-mu. Baik setelah input nama ataupun NIK, lebih baik cek dulu minimal 2x biar gak ada kesalahan.
  • Upload Foto KTP: Ambil foto KTP-mu dengan benar. Info pada KTP harus nampak jelas. Shopee menekankan kalau nama pada foto KTP-mu harus sama dengan nama rekening yang kamu daftarkan ke Shopee.
  • Foto Memegang KTP: Ini seperti selfie biasa, untuk posenya sudah Shopee contohkan sebagaimana yang terlihat pada gambar. Terlihat bila Shopee ingin kamu selfie sambil memegang KTP yang sebelumnya sudah kamu foto.

Ada kotak kecil yang mesti kamu ceklis terlebih dahulu buat nyatain persetujuanmu terhadap syarat dan ketentuan program ongkos gratisnya Shopee. Kalau sudah, tekan tombol ‘Kirim’.

verifikasi ktp pada pendaftaran gratis ongkir shopee

Gimana Kalau Belum Punya KTP?

Mudah saja…

Kamu bisa pake KTP orang tuamu. Namun ingat, kamu harus menyesuaikan datanya.

Yakni:

  • Gunakan nama orang tuamu (sesuai KTP) pada kolom nama Verifikasi KTP.
  • Isikan NIK-nya dengan teliti.
  • Foto bagian depan KTP-nya dengan baik serta jelas. Ingat, data-data yang tertulis pada KTP harus terbaca jelas.
  • Foto selfie dengan KTP. Nah ingat, yang harus selfie dengan KTP ini bukan kamu, tapi orang tuamu.

Jangan lupa, nama pada rekening yang terdaftar pada Shopee juga harus sesuai dengan data KTP yang kamu pakai.

Kalau kamu ikuti step-step ini, program gratis ongkir Shopee bakal tokomu dapat walaupun belum punya KTP. Lain hal bila datanya tak kamu sinkronkan, besar kemungkinan pengajuanmu bakal Shopee tolak.

Masa Evaluasi Shopee untuk Pengajuan Gratis Ongkirmu

Setelah kamu tap tombol ‘Kirim’ tadi, Shopee bakal menerima pengajuanmu.

Gak langsung mereka terima begitu saja, tapi ada masa evaluasinya terlebih dulu. Shopee bakal memeriksa kelayakan tokomu untuk pakai fitur ini.

Waktu evaluasi bakal berlangsung selama 2 sampe 3 hari. Hasilnya bakal Shopee infokan via notifikasi maupun email-mu.

Baca juga: Cara Mencairkan Shopee PayLater (ke Rekening Bank, OVO, ATM)
masa evaluasi ktp oleh shopee dan notifikasi aktivasi selesai

Nah, kalau sudah muncul notifikasi seperti ini maka fitur ongkos gratis sudah aktif pada tokomu.

Untuk memastikan status free ongkirnya bener-bener aktif, kamu bisa tes dengan memakai akun Shopee yang lain untuk order. Silakan coba checkout, lihat apakah kamu bisa mengaktifkan fitur gratis ongkirnya atau tidak.

Contohnya seperti ini, ini menunjukkan bila fitur ongkos gratisnya sudah aktif.

tes keaktifan gratis ongkir shopee

Sebagai pengingat, Shopee-lah yang akan menanggung beban ongkir setiap paket yang customer beli dari tokomu.

Ingat, nominal subsidi ongkirnya bisa berbeda-beda tergantung nominal belanjanya. Kadang, subsidi ongkir Shopee gak bisa menutup total biaya ongkirnya.

Misalnya: subsidi ongkir 20 ribu, sementara nominal ongkirnya 30 ribu.

Bila demikian, maka si pembeli masih harus bayar ongkir 10 ribu.

Itu tak masalah ya, pembeli akan tetap senang karena subsidi free ongkir sudah memangkas total biaya belanjaannya.

Manfaat Program Gratis Ongkir di Shopee

Pada bagian ini, kita akan bahas lebih lengkap lagi terkait manfaat program gratis ongkir di Shopee.

Yup, manfaat free ongkir bukan sebatas hanya membuat biaya pengiriman menjadi gratis ya.

Manfaat selengkapnya yaitu:

Hemat Biaya

So pasti inilah manfaat utama yang customer rasakan saat kamu nyediain gratis ongkir dalam tokomu.

Uang yang mereka punya bakalan keluar hanya untuk ngebayar barang yang mereka beli saja, bukan untuk biaya tambahan seperti ongkir.

Ya, ini bikin pengeluaran pembeli lebih sedikit alias lebih hemat.

Mengatur Keuangan

Kalau si pembeli tahu dia bakal dapet ongkir gratis dari tokomu, maka dari sisi ngatur uangnya pun jadi lebih mudah buat dia.

Baca juga: 2+ Cara Menaikkan Limit Shopee PayLater (SPayLater Terbaru)

Mereka tahu bahwa dirinya nggak perlu bayar ekstra untuk pengiriman, dengan begitu yang perlu disiapkannya hanya uang buat beli barangnya saja.

Penjualan Lebih Banyak

Misalkan kamu punya toko permen. 1 permen harganya rata-rata 4 ribu rupiah.

Lalu, ada seorang pembeli yang beli 4 buah permen. Yang mana total biaya pembeliannya jadi 16 ribu rupiah.

Tapi, total belanjanya akan bertambah karena ada ongkir 15 ribu rupiah.

Dia belum dapat free ongkir, karena minimalnya itu harus belanja 20 ribu ke tokomu, baru kemudian dapat subsidi ongkir 20 ribu dari Shopee.

Nah, daripada bayar ongkir 15 ribu, maka si pembeli biasanya lebih baik belanja lebih banyak dan dapetin subsidi free ongkir.

Untuk contoh ini, si pembeli bakal lebih senang untuk beli lagi 1 atau 2 buah permen ke tokomu dan free ongkir. Dengan demikian, yang tadinya mau beli 4 buah aja, si pembeli akhirnya malah jadi beli 6 buah permen ke tokomu.

Yup, itu bisa terjadi karena ongkir semata.

Pembelian Lebih Cepat

Manfaat Program Gratis Ongkir di Shopee

Misalkan toko permenmu ngasih penawaran pengiriman gratis cuma berlaku hari ini saja. 

Maka so pasti si pembeli akan terpancing buat beli permen hari ini juga, kan? Daripada bayar ongkir kalau nunda belanja besok.

Itu pun salah satu fungsi turunan dari fitur gratis ongkir. Si pembeli bakal bersegera nge-checkout barangnya karena mereka bakal merasa rugi kalau gak kebagean free ongkir.

Pelanggan Lebih Setia

Sekarang, jika tokomu terus-menerus memberikan layanan gratis ongkir, customer-mu pasti bakal suka banget.

Terus, kalau kualitas layanan dan produknya bintang 5, maka sudah pasti mereka bakal nyaman belanja ke ke tokomu.

Bahkan, mereka mungkin akan cerita ke teman-temannya juga tentang tokomu itu. Artinya, efek positifnya bisa banyak jika kamu mengutamakan kualitas dan memanfaatkan fitur gratis ongkir ini.

Tips Menerapkan Promo Gratis Ongkir

Sebagai penjual, jangan sampai fitur ini kamu abaikan. Percaya deh, adanya fitur ini sendiri bakal banyak ngebantu kamu ngehasilin penjualan.

Apalagi kalau kamu manfaatkan fitur lainnya, sekaligus memperdalam skill marketingmu. Pasti mantap dah…

Nah…

Biar makin maksimal, coba deh praktekin tips menerapkan promo gratis ongkir ini pada tokomu:

Gratis Ongkir Sebagai Bonus

Berdasarkan semua uraian sebelumnya, sudah terlihat bila free ongkir ialah bonus yang sangat berharga buat pembeli.

Tapi, jangan jadikan ini sebagai senjata utama untuk menarik orang belanja ke toko onlinemu. Kalau kamu terlalu fokus sama gratis ongkir, bisa-bisa kamu jadi lupa buat kreatif dalam menjual produkmu.

Baca juga: Cara Menjadi Star Seller Shopee (Tips CEPAT Jadi LAKU)

Memang sih, gratis ongkir bisa bikin lebih banyak orang mampir ke toko online kamu, tapi itu cuma seperti pesta sekali jalan. Kalau produkmu nggak bagus, atau kamu nggak ramah ke pelanggan, atau kemasannya nggak menarik, bisa jadi mereka nggak akan balik lagi setelah pestanya selesai.

Paham kan?

Good…^^

Gratis Ongkir Nggak Harus Buat Semua Produk

Kalau tokomu jual macem-macem barang, kamu nggak harus kasih gratis ongkir buat semua produk.

Kayak di buffet aja. Kamu bisa pilih kasih gratis ongkir buat beberapa produk, dan buat produk lainnya kamu bisa kasih diskon. Ingat konsep minimal belanja dan nilai subsidi ongkirnya tadi ya.

Tenang saja, pelangganmu bakal tetap senang walaupun ongkir dia gak ketutupan semua.

Batas Minimum Pembelian Buat Dapat Gratis Ongkir

Tips Menerapkan Promo Gratis Ongkir

Ini seperti contoh toko permen tadi ya…

Kamu bisa buat aturan bahwa pelanggan hanya bisa dapat gratis ongkir kalau mereka beli barang sampai jumlah tertentu. Misalnya, kalau mereka beli minimal dua barang, mereka bisa dapat gratis ongkir. Tapi kalau mereka cuma beli satu barang, mereka harus bayar ongkir.

Aturan ini simple, pembeli pun pasti langsung paham.

Walau sederhana saja, tips-tips ini bisa ngingetin kamu buat memanfaatkan promosi gratis ongkir dengan cerdas untuk bisnis online-mu, tanpa kehilangan sentuhan kualitas dan kreatifmu.

Ini kayak berjalan di atas tali. Kamu harus bisa menjaga keseimbangan antara produk yang bagus, pelayanan yang baik, dan promosi yang menarik. Kalau kamu bisa melakukannya dengan benar, pelangganmu akan terus datang lagi dan lagi.

Sudah Tahu Cara Mendaftarkan Gratis Ongkir di Shopee?

Gimana sekarang? Sudah tahu cara mendaftarkan gratis ongkir di Shopee?

Program ini adalah salah satu solusi agar penjualan tokomu lebih baik. Dengan ini, para calon pembeli takkan terbebani dengan adanya ongkos pengiriman untuk barang yang dibelinya dari tokomu.

Bayangkan betapa nyamannya berbelanja tanpa harus memikirkan biaya ongkir. Mereka bisa menghemat lebih banyak dan berbelanja lebih banyak.

Tentu itu lebih cuan dong buat tokomu…

Tapi, apa yang terjadi jika kamu tak paham cara daftar gratis ongkir Shopee ini?

Bisa fatal sih ya….terutama untuk zaman sekarang ini.

So, jangan biarkan ketidaktahuanmu menjadi penghalang. Pelajari dengan baik cara daftar program gratis ongkir di Shopee ini.

Baca juga: Cara Daftar Shopee Seller (AUTO Jadi Penjual LARIS)

Kalau kamu acuh terhadap fitur ini, bisa terjadi beberapa seperti ini:

  • Biaya Tambahan: Customer-mu akan terus kena biaya ongkir yang bisa jadi jadi beban tersendiri buat mereka.
  • Kurang Efisien: Karena adanya ongkir, calon pembeli besar kemungkinan bakal berpikir dua kali sebelum membeli barang dari tokomu, walaupun mereka butuh.
  • Kehilangan Peluang: Akhirnya, tokomu akan rugi karena kehilangan kesempatan untuk mendapatkan penjualan dan keuntungan.

Karena itulah, yuk manfaatin program gratis ongkos kirim dari Shopee ini.

Untuk materinya kami cukupkan sekian. Bilamana kamu punya pertanyaan, silakan tulis pada kotak komentar blog.

See you…

Slow writer dengan info akurat bagai passing Kuroko Tetsuya. Meski lambat tapi tetep suka dengan tulis menulis. Kalau lagi dapat wangsit biasanya bisa lebih cepet dikit nulisnya ^^

Tinggalkan komentar