Cara Mudah Buka Rekening Line Bank dan Dapatkan Kartu Debitnya

Cara buka rekening Line Bank tuh sekarang udah gampang banget, ya. Di zaman digital kayak gini, Line Bank jadi solusi yang keren banget buat nyambungin hidup sosial sama urusan keuangan.

Cuma butuh e-KTP, langsung deh bisa buka rekening Line Bank di mana aja dan kapan aja.

Selain itu, ada juga berbagai keuntungan lainnya, kayak nggak ada biaya administrasi bulanan dan bisa punya beberapa rekening dalam satu akun.

Yuk, kita cek lebih lanjut gimana cara buka rekening di Line Bank dan dapetin kartu debetnya.

Apa Itu Rekening Line Bank?

Line Bank adalah layanan perbankan digital yang nyambungin kehidupan sosial kamu sama urusan keuangan dengan gampang dan aman, yang mana merupakan kerjasama antara Line Financial Asia dan PT Bank KEB Hana Indonesia.

Line Bank sendiri mulai beroperasi di Indonesia pad atanggal 10 Juni 2021, yang mana menjadi negara ketiga setelah Thailand dan Taiwan.

Nah, ada banyak banget keuntungannya, kayak pembukaan rekening online, bayar non-tunai, bebas biaya bulanan dan transaksi, bunga deposit yang kompetitif, sampe layanan pinjaman dengan fitur batas cek dalam hitungan menit.

Menariknya lagi, nggak ada setoran minimal awal jika kamu mau buka rekening di Line Bank, sehingga mirip seperti dompet digital yang gak pernah matok penggunanya buat nyimpen uang minimal di sana.

Line Bank juga nggak ngebebanin penggunanya dengan biaya admin bulanan, lho.

Kalau mau tarik saldo Line Bank kamu, bisa langsung ke ATM Bank Hana, ATM dengan logo Bersama, atau ATM dengan logo Prima.

Oh iya, penting banget buat dicatat, Line Bank juga punya fitur penarikan tanpa kartu lho.

Jadi kalau lagi lupa bawa kartu ATM atau lagi butuh uang dengan cepat, bisa langsung pakai fitur ini.

Syarat Membuka Rekening Line Bank

Aplikasi Line Bank emang bisa diunduh sama hampir semua Android dan iOs yang mendukung versi tersebut, dan bisa diakses sama berbagai macam usia.

Akan tetapi untuk bisa membuat rekening dari bank digital yang satu ini, seseorang harus udah punya atau memenuhi beberapa syarat sebagai berikut:

  • Warga Negara Indonesia. Saat ini, Line Bank belum menerima pengguna dari luar orang Indonesia, sehingga orang asing belum diperbolehkan buat bikin akun di tempat ini. Pembuktian bahwa kamu orang Indonesia beneran atau bukan adalah via kepemilikan KTP.
  • Berusia 17 Tahun ke Atas. Anak-anak dan remaja yang berada di bawah usia 17 tahun juga gak bisa daftar atau bikin akun rekening di Line Bank. Mungkin ini terkait erat sama sistem keamanan dan kebijakan dari Line Bank itu sendiri ya!
  • Harus Memiliki eKTP. Meskipun mirip kayak dompet digital, akan tetapi prosedur pendaftaran atau pembuatan rekeningnya sendiri disamakan seperti saat kamu buka rekening di bank yang ada di Indonesia, yakni butuh eKTP sebagai salah satu syaratnya.

Nah, khusus untuk eKTP, nantinya kamu diwajibkan buat foto bagian depan eKTP sebagai verifikasi, sekaligus foto selfie bersama eKTP demi membuktikkan bahwa emang beneran kamulah pemilik dari eKTP tersebtu.

Tapi jangan khawatir, karena langkah mudauhnay udah kita jelaskan secara panjang lebar di bawah sini ya!

Langkah Cara Buka Rekening Line Bank Online

Semisal kamu emang udah memenuhi persyaratan seperti yang udah kita tuliskan di atas, nah langsung aja yuk kita praktekkin cara buka rekening Line Bank secara onilne dengan langkah yang sangat mudah di bawah sini!

  1. Download dan Install Aplikasi Line Bank. Pertama-tama, silahkan download dan install terlebih dahulu aplikasi “Line Bank” di handphone masing-masing melalui Play Store maupun App Store.
    line bank google play store
  2. Buka Aplikasi Line Bank dan Buat Rekening. Silahkan buka aplikasi Line Bank yang barusan kamu install, kemudian buatlah akun jika disuruh. Setelah berhasil buat akun, masuk lagi ke halaman utama dan pilih menu “Buka Rekening”.
    line bank buat rekening - buat tabungan
  3. Klik Tombol Buat Tabungan. Di sini kamu bakal dikasih tahu kalau Line Bank itu punya kelebihan berupa bebas biaya transfer dan penarikan. Langsung klik aja tombol “Buat Tabungan” untuk melanjutkan.
  4. Pilih Warna Tabungan dan Beri Nama. Silahkan pilih warna tabungan kamu sesuai favorit dan preferensi masing-masing. Terus kasih nama di tabungan tersebut (gak harus pake nama asli). Jika udah, klik tombol Selanjutnya yang terletak di pojok kanan atas.
    line bank pilih warna tabungan - beri nama - masukkan alamat email
  5. Masukkan Alamat Email. Di halaman selanjutnya, kita bakal dimintai buat masukkin alamat email. Pastikan kamu pilih alamat email yang masih aktif ya! setelah itu klik tulisan “Kirim OTP” yang terletak tepat di samping kanan kolom email.
  6. Masukkan Kode OTP. Silahkan cek email kamu dan buka pesan dari Line Bank. Ambil kode OTP-nya, dan tempelkan di kolom yang udah disediain.
  7. Ambil Foto. Kita pun bakal dimintai buat verifikasi identitas, jadi silahkan klik tombol “Ambil Foto”.
    line bank ambil foto anda dengan memegang ektp
  8. Ambil Foto Wajah dan eKTP. Pastiin kamu izinkan Line Bank buat ngakses foto kamu ya. Lalu jepret foto wajah dan eKTP kamu di kolom yang udah disediain. Pastiin gak melebihi kotak atau bulatan ya!
  9. Ambil Foto eKTP. Setelah berhasil foto selfie bareng eKTP, kita pun bakal dimintai buat “Ambil Foto” eKTP saja. gunanya adalah agar sistem bisa lebih gampang dalam men-scan data di dalamnya.
    line bank ambil foto eKTP anda
  10. Masukkan Data Sesuai eKTP. Silahkan masukkan semua informasi data yang diminta sesuai eKTP ya, dimulai dari NIK, nama, tempat tinggal, dan sebagainya. Isi semua dengan jelas dan pastiin gak ada yang salah.
    line bank lengkapi data diri anda
  11. Lengkapi Data Diri. Silahkan lengkapi lagi data diri kamu yang lain, kayak data pekerjaan gaji, dan sebagainya sesuai yang diminta.
  12. Setujui Syarat dan Ketentuan. Kita pun diminta buat menyetujui syarat dan ketentuan yang berlaku. Silahkan baca dulu jika perlu. Dan langsung “Setuju” untuk melanjutkan.
    line bank syarat dan ketentuan - masukkan tanda tangan
  13. Buat Tanda Tangan Digital. Masukkan tanda tangan digital kamu dengan membuat garis-garis pake tangan. Jika sudah, klik tombol “Selanjutnya”.
  14. Atur PIN Transaksi. Jangan lupa juga buat bikin PIN Transaksi, yang mana bakal kita gunain buat melakukan berbagai macam transaksi nanti di Line Bank. PIN ini terdiri dari 6 Digit Angka dan pastiin kamu gak lupa ya!
    line bank atur pin transaksi - verifikasi melalui panggilan video
  15. Verifikasi Identitas. Terakhir, kita diminta buat melakukan video call dengan customer service atau teller dari Line Bank. Pastikan kamu berada di tempat yang terang dan jelas ya. Jika sudah siap, langsung klik tombol “Hubungkan”.
  16. Lakukan Wawancara. Staff dari Line Bank bakal memenuhi panggilan kamu tersebut untuk melakukan wawancara alias verifkasi data. cukup jawab aja sejujurnya dan jangan ada yang dilebih-lebihkan.
    line bank panggilan telepon - rekening anda berhasil dibuat

Dan selamat, rekening Line Bank kamu pun berhasil dibuat dengan sangat mudahnya.

Cara Mendapatkan Kartu Line Bank

Setelah berhasil buka rekening Line Bank, belum komplit dong kalau gak ngajuin kartu debitnya.

Nah, jadi, kita buat aja yuk.

Langkah mudahnya adalah sebagai berikut:

  1. Buka Aplikasi Line Bank dan Buat Kartu Debit. Langsung buka aja aplikasi Line Bank di handphone masing-masing. Di dashboard menu utama, tinggal klik aja tawaran untuk “Buat Kartu Debit” sekarang.
    line bank buat kartu debit - ajukan kartu debit
  2. Ajukan Kartu Debit. Kita bakal dikasih tahu kalau seringkali kita bakal dapat cashback hingga 50% (syarat dan ketentuan berlaku). Tinggal klik aja tombol “Ajukan kartu Debit” untuk melanjutkan pembuatan kartu.
  3. Pilih Kartu yang Diinginkan. Ada banyak desain dan jenis kartu yang tersedia, kayak Visa, GPN, dan sebagainya. Jika udah berhasil memilih, langsung klik aja tombol “Lanjut”.
    line bank pilih kartu - pilih rekening
  4. Pilih Rekening. silahkan pilih rekening yang barusan kamu buat. Pastiin namanya sesuai ya!
  5. PIlih Alamat Pengiriman. Dikarnakan kartu debit tersebut bakal langsung dikirimkan ke rumah, jadi silahkan pilih ke alamat mana kartu tersebut bakal kamu terima.
    line bank pilih alamat tujuan - tinjau informasi
  6. Tinjau Informasi. Silahkan periksa lagi datanya dan jangan sampai ada yang salah. Jika semuanya udah bener, langsung klik aja tombol “Konfirmasi”.
  7. Cek Status Kartu Debit. Setelah langkah di atas selesai, kamu bakal dibawa lagi ke halaman utama Line Bank. Klik akun rekening yang barusan kamu buat dan minta kartu debitnya buat bisa ngeliat statusnya. Karena di sini kamu bakal ngeliat status pengiriman dari kartu debit tersebut.
    line bank status kartu - aktifkan kartu
  8. Aktifkan Kartu. Masih di halaman yang sama. Semisal kartu debit kamu udah sampai di rumah, maka tombol buat mengaktifkan bakal tersedia. Jadi langsung klik aja tombol “Aktivasi kartu” untuk verifikasi.
  9. Masukkan Data Kartu. Kita diminta buat masukkin detail kartu kayak nomor kartu debit, tanggal kadaluarsa, dan CVV. Jika semua udah diisi, langsung klik tombol “Konfirmasi”.
    line bank aktifkan kartu detail - atur pin kartu debit
  10. Buat PIN. Kita bakal diminta buat bikin 6 digit PIN Kartu. Ingat ya, PIN Kartu dan PIN Rekening itu beda.

Dan selamat, sekarang kamu udah berhasil mendapatkan kartu debit Line Bank dengan sangat mudahnya!

Sorry Your Line Bank Account has not been Created

Tapi siapa sangka, ternyata beberapa pengguna malah ngalamin error dan ngedapatin pesan kayak gini:

Sorry, your Line Bank account has not been created.

Well, sebenarnya apa ini? Dan gimana cara ngatasinnya?

Biasanya, masalah ini muncul pas lagi bikin akun di Line Bank.

Bisa jadi karena berbagai alasan, kayak masalah sistem, gangguan di perangkat, server down, koneksi internet yang lemot, akun yang belum diverifikasi, aplikasi Line Bank yang belum di-update, atau data yang terlalu banyak di Line Bank.

Untungnya, cara ngatasinnya gak sesulit saat kamu ngehadapin pacar yang lagi ngambek kok!

Dan berikut adalah langkah buat ngatasin pesan error di atas!

Cek Status Server Line Bank

Kadang-kadang, masalahnya bisa dari Line Bank-nya sendiri.

Server mereka mungkin lagi down atau lagi ada maintenance.

Kamu bisa cek status server di situs web resmi mereka atau lewat akun media sosial mereka.

Kalau emang ada masalah server, mungkin kamu perlu nunggu sampai masalahnya kelar.

Jaga Keamanan Akunmu

Pastikan akunmu aman ya.

Kalau kamu curiga ada aktivitas mencurigakan di akunmu, langsung ganti password dan hubungi customer service Line Bank.

Beberapa gangguan dari luar kayak virus, malware, adware, dan spyware juga bisa ngeganggu proses pembuatan rekening di Line Bank loh!

Dan seringkali muncul pesan error semacam ini, jadi pastiin handphone kamu scan menggunakan antivirus yang berbayar.

Force Stop Aplikasi Line Bank

Caranya, buka pengaturan di perangkatmu, cari aplikasi Line Bank di daftar aplikasi yang terinstall, lalu klik ‘Force Stop’.

Ini bakal nutup aplikasinya dan berhentiin proses di background.

Setelah itu, coba buka lagi aplikasinya, siapa tahu masalahnya udah kelar.

Restart Perangkatmu

Kadang-kadang, restart perangkat bisa jadi solusi simpel buat banyak masalah.

Caranya, tahan tombol power di perangkatmu, terus pilih ‘Restart’.

Begitu perangkatmu nyala lagi, coba buka lagi aplikasi Line Bank-nya.

Restart HP bisa bikin semua sistem smartphone jadi fresh kembali. Bahkan beberapa ahli teknologi nyaranin kita buat ngelakuin restart handphone seenggaknya sehari sekali di pagi hari sebelum digunain.

Kekurangan Line Bank

Dikarenakan Line Bank ini masih baru, banyak orang yang cukup skeptis dan bertanya-tanya, apakah bikin rekening di tempat ini bisa aman?

Meskipun ada banyak keuntungan dan manfaat yang ditawarkan oleh pihak Line Bank sebagai bagian dari promosi, tapi kamu wajib tahu juga kalau layanan perbankan ini punya kekurangan dan resiko tersendiri loh.

Biar kamu gak terkaget-kaget saat dihadapkan dengan kekurangan tersebut, mending kita cari tahu dulu yuk.

Dan berikut beberapa kekurangan yang mungkin kamu temukan saat buka rekening Line Bank.

  • Kurangnya Kehadiran Fisik: Beda sama bank-bank tradisional, Line Bank nggak punya cabang fisik. Jadi kamu nggak bisa ketemu langsung sama staf bank, yang beberapa orang lebih suka, apalagi buat urusan transaksi atau masalah yang kompleks.
  • Opsi Transaksi yang Terbatas: Beberapa layanan perbankan mungkin nggak tersedia atau terbatas. Misalnya, nyetor uang tunai bisa jadi lebih susah di bank online.
  • Ketergantungan pada Koneksi Internet: Karena Line Bank itu bank online, jadi kamu perlu koneksi internet yang stabil buat akses akun dan lakuin transaksi.
  • Keamanan: Meskipun Line Bank pake teknologi yang aman buat proteksi data kamu, tapi nggak ada sistem yang benar-benar kebal dari hacker. Selalu ada risiko penipuan dan pencurian identitas, kayaknya sama aja kaya layanan online lainnya.
  • Masalah Teknis: Kadang-kadang, pengguna bisa ngalamin masalah teknis sama aplikasinya, yang bisa ngganjel mereka buat akses akun atau lakuin transaksi.
  • Customer Service: Meskipun Line Bank punya layanan customer service, beberapa pengguna mungkin ngerasa kurang puas dibandingkan sama pelayanan personal yang ditawarin bank tradisional.

Tapi meskipun ada Line Bank digempur sama kekurangan dan resiko di atas, masih ada kok beberapa keuntungan dan manfaat yang mungkin bisa kamu dapatkan dan sesuai sama preferensi kamu.

Keuntungan Line Bank

Tentu aja, keuntungan ini berlaku buat kamu yang emang udah memantapkan hatinya untuk menggunakan rekening Line Bank dalam jangka panjang dan dalam gaya hidup finansial sehari-hari.

Dan berikut adalah keuntungan serta manfaatnya dibandingkan dengan bank tradisional lain!

  • Buka Rekening Gampang: Kamu bisa buka rekening Line Bank kapan aja dan di mana aja tanpa harus keluar rumah. Yang kamu perlukan cuma e-KTP, aplikasi Line Bank, koneksi internet yang stabil, dan perangkat yang cocok.
  • Tanpa Setoran Awal & Biaya Administrasi: Line Bank nggak minta setoran awal buat buka rekening, dan nggak ada biaya administrasi bulanan.
  • Banyak Akun: Di Line Bank, kamu bisa buat sampe 8 akun tabungan (1 akun utama, 7 akun sub) dalam satu akun pengguna. Setiap akun punya kartu debit sendiri, jadi gampang buat atur keuangan sesuai kebutuhan.
  • Kartu Debit: Line Bank punya empat jenis kartu debit dengan desain karakter LINE yang lucu. Kartu debit pertama buat akun utama dikeluarin gratis.
  • Kredit Cepat / KTA: Line Bank punya fitur Kredit Cepat, yang bisa dipake buat pinjaman mulai dari Rp 1 juta sampe Rp 300 juta. 30 hari pertama pemakaian limitnya tanpa bunga.
  • Deposito: Kamu bisa buka sampe 10 deposito dalam satu akun sekaligus. Setoran minimumnya Rp 1 juta dan maksimumnya Rp 1 miliar. Jangka waktu penempatannya antara 1-12 bulan dengan bunga 4.5% per tahun. Kamu juga bisa tarik deposito sebelum jatuh tempo tanpa kena denda.
  • Cashback: Line Bank kasih cashback sampe Rp1,100,000 buat pelanggan yang buka rekening Line Bank dan deposito sekaligus.

Harap diingat, manfaat-manfaat ini bisa berubah seiring waktu, jadi lebih baik cek informasi terbaru di situs web resmi atau aplikasi Line Bank.

Kesimpulan

Line Bank, layanan perbankan digital, menyediakan integrasi yang mulus antara aktivitas sosial dan keuangan.

Buka rekening gampang banget, cuma butuh e-KTP dan minimal umur 17 tahun.

Nggak ada setoran awal atau biaya administrasi bulanan.

Pengguna bisa buat banyak akun, tiap satu punya kartu debit sendiri.

Line Bank juga menawarkan bunga deposito yang kompetitif, layanan pinjaman, dan cashback.

Meskipun begitu, ada juga kekurangannya, seperti kurangnya cabang fisik, opsi transaksi yang terbatas, ketergantungan pada koneksi internet, dan mungkin juga kekhawatiran soal keamanan.

Tapi, dengan segala manfaatnya, Line Bank tetep jadi pilihan menarik buat perbankan digital.

Halo, Saya Subaru. Saya seorang penulis konten berpengalaman dan pakar Digital Marketing, dengan rekam jejak yang terbukti dalam menulis konten yang menarik dan informatif. Sebagian besar keahlian saya berada di dunia tulis menulis, blogging, investasi, dan trading. Semoga tulisan saya membantu meningkatkan nilai di bidang yang kamu minati.

Tinggalkan komentar