Virtual Private Network atau VPN adalah salah satu inovasi teknologi jaringan yang belakangan ini mulai populer di kalangan masyarakat awam. Seiring penetrasi pengguna internet yang semakin berkembang, VPN kini tidak hanya dibutuhkan oleh perusahaan untuk menyambungkan jaringan antar kantor cabang secara aman. Tapi juga banyak dimanfaatkan oleh netizen untuk mengakomodir berbagai kebutuhan.
Mengingat fungsi VPN di dunia website dan hosting yang cukup vital. Berikut ini sudah kami rangkum hal-hal yang perlu kamu ketahui untuk memaksimalkan manfaat VPN di tengah perkembangan zaman.
Fungsi VPN yang Perlu Diketahui
1.Membuka Website yang Diblokir Pemerintah
Salah satu fungsi VPN yang banyak diketahui adalah mampu membuka website atau situs yang diblokir oleh pemerintah. Pasalnya, dengan menggunakan VPN maka jaringan kamu akan dialihkan dari lokasi negara lain menggunakan alamat IP berbeda yang sulit untuk diidentifikasi oleh pengaturan filter konten berbasis negara.
Fungsi VPN yang satu ini ibarat pisau bermata dua, karena di satu sisi bisa memudahkan pengguna ketika ingin mencari informasi lebih spesifik di negara tertentu untuk kebutuhan riset atau penelitian. Sementara di sisi lain, fungsi ini kerap disalahgunakan oleh oknum yang gemar membuka situs berbahaya seperti website judi, kekerasan, hingga pornografi.
2.Melindungi Proses Pertukaran Data
Selanjutnya, kamu bisa mengambil manfaat dari VPN untuk mengamankan proses pertukaran data ketika sedang berada di jaringan publik. Perlu diketahui, jaringan seperti WiFi publik yang terpasang di cafe, restoran, perpustakaan, atau semacamnya sangat rentan disusupi oleh hacker yang memiliki niat tidak baik.
Cara ini bisa menjadi metode untuk mencuri informasi data pribadi, seperti info login sosial media, nomor kartu kredit, bahkan hingga distribusi malware berbahaya seperti ransomware wannacry.
Penggunaan VPN ketika sedang berada di jaringan publik sedikit banyak mampu menyamarkan identitas asli kamu sehingga tidak jatuh di tangan pihak tertentu.
Baca juga : cara membuat website termudah
3.Menyamarkan Identitas Pribadi
Sebagai informasi, jaringan VPN bisa menyembunyikan lokasi serta informasi perangkat kamu secara realtime. Alhasil selain lebih aman dari ancaman pencurian data, hal ini juga akan menghindarkan kamu dari potensi keamanan lain yang masih terkait dengan identitas pribadi.
4.Melakukan Enkripsi Informasi Perangkat
Dengan memakai jaringan VPN (Virtual Private Network) maka kamu sudah menyamarkan perangkat yang sedang digunakan. Sehingga hal ini bisa menghindarkan dari ancaman cyber crime atau kejahatan cyber seperti carding, phishing, serta hijacking.
5.Mengamankan Transaksi Online
Dewasa ini transaksi online sudah menjadi aktivitas lazim di masyarakat. Mulai dari beli baju, pulsa, hingga kebutuhan rumah tangga bisa dibeli secara online menggunakan transaksi secara cashless.
Kendati demikian, dibalik kemudahan tersebut selalu ada resiko yang patut dipertimbangkan. Salah satunya adalah ancaman pencurian data transaksi ketika kamu melakukan pembayaran dari website yang tidak kredibel atau menggunakan jaringan publik.
Untuk menyiasati hal tersebut, salah satunya kamu bisa menggunakan jaringan VPN ketika berada di jaringan publik. Selain itu, usahakan untuk mengganti kata sandi secara rutin agar tidak mudah terlacak oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
6.Menyembunyikan Aktivitas Browsing
Adakalanya seseorang membutuhkan VPN untuk menyembunyikan aktivitas browsing agar tidak diketahui oleh pihak lain. Menariknya, VPN bisa mengakomodir hal ini tanpa harus menggunakan perangkat berbeda atau beralih ke jaringan lain.
VPN akan membantu kamu membuat informasi anonim yang melapisi informasi asli sehingga ketika terjadi proses pertukaran data identitas yang digunakan bukanlah data diri kamu yang sebenarnya.
Adapun contoh informasi yang bisa dipalsukan oleh Virtual Private Network sendiri antara lain meliputi, data perangkat, lokasi geografis, alamat IP, durasi akses, hingga kecepatan akses.
7.Meningkatkan Kecepatan Download
Fungsi terakhir dari VPN yang juga tidak kalah menarik yakni bisa meningkatkan kecepatan akses internet. Ya, beberapa orang kerap memanfaatkan jaringan VPN untuk meningkatkan kecepatan download ketika ingin mengunduh file berukuran besar. Hal ini memang bisa dibuktikan, terutama ketika kamu menggunakan jaringan VPN premium yang memang hanya ditujukan untuk beberapa orang. Bukan jaringan VPN gratisan yang dipakai oleh banyak orang.
Kapan Harus Memakai Jaringan VPN?
Agar jaringan kamu tetap aman dan terhindar dari penyalahgunaan, berikut ini merupakan contoh skenario atau waktu yang tepat kapan harus menggunakan jaringan VPN (Virtual Private Network).
- Ketika sedang terkoneksi dengan jaringan WiFi publik
- Saat kamu akan melakukan transaksi pembayaran memakai kartu kredit atau metode pembayaran lain
- VPN wajib digunakan ketika ingin menyembunyikan lokasi browsing
- Saat ingin membuka situs yang diblokir oleh pemerintah atau provider internet
Pada dasarnya, VPN memiliki manfaat dan fungsi yang sangat luas. Ada beragam aktivitas yang bisa dilakukan dengan lebih mudah berkat adanya bantuan Virtual Private Network.
Namun perlu diingat, setiap tindakan yang kamu lakukan ketika sedang berselancar di Internet memiliki risiko yang harus ditanggung. Jadi, bijaklah dalam menggunakan teknologi untuk melakukan transaksi maupun bertukar informasi.
Semoga informasi di atas bermanfaat.