Busi berfungsi sebagai komponen untuk mematik api pada ruang bakar saat bensin dan udara sudah terkompresi. Dengan begitu mesin bisa menyala dan bekerja saat ruang baka sudah bekerja. Peranan busi sangat penting untuk menjaga mobil tetap stabil.
Tak heran pada saat servis berkala, teknisi akan mengecek kondisi busi mobil Anda. Namun bukan berarti Anda tidak tahu seperti apakah kondisi busi yang masih baik. Anda perlu tahu seperti apakah busi mobil yang harus diganti.
Untungnya ada beberapa ciri yang bisa di cek dan menandakan bahwa busi sudah tidak bisa bekerja dengan baik lagi. Berikut ini beberapa cara mengecek busi yang mengalami masalah.
Tanda Kondisi Busi Mobil yang Bermasalah
Supaya tidak terlalu sering membuka kap mesin dan mengecek kondisi busi, ada beberapa tanda yang bisa diperhatikan. Kelima tanda berikut ini bisa menjadi alasan bahwa busi mengalami kerusakan dan perlu segera diganti.
1. Mobil akan sulit distarter
Tanda pertama adalah Anda akan mengalami kesulitan pada saat hendak menstarter mobil. Saat kontak diputar dan dinyalakan mesin akan terasa berat dan tak kunjung menyala. Anda bahkan harus menstarter berulang-ulang sampai mesin menyala.
Bisa jadi penyebabnya adalah busi kendaraan melemah sehingga Anda harus mengulangi starter mobil. Pada masalah yang lebih parah lagi atau busi sama sekali tidak berfungsi mesin sama sekali tidak akan menyala.
2. Muncul getaran saat posisi idle
Mesin sudah dinyalakan dan muncul getaran bisa jadi tanda dari busi mengalami masalah. Kok bisa? Bukankah mobil akan bergetar karena mesin yang bekerja. Ada satu hal yang berbeda yaitu getaran kencang akan terasa saat mobil dalam posisi idle.
Saat mesin menyala namun tidak berjalan dan getaran terus terasa menandakan busi mengalami kerusakan. Kemudian cobalah menginjak pedal gas, maka akan terasa sangat berat. Penyebabnya adalah busi pada mobil akan menghambat putaran pada mesin.
Jika masalahnya adalah ini maka Anda harus sesegera mungkin mengganti busi dengan yang baru. Ketiga getaran terlalu keras dibiarkan saja akan berpengaruh pada komponen mesin lain yang juga menjadi rusak.
3. Suara brebet terdengar dari dalam mesin
Anda juga mendeteksi kerusakan busi dari suara brebet yang muncul. Suara brebet akan terdengar ketika mesin berakselerasi. Tandanya busi mobil harus diganti.
Asal bunyi ini dikarenakan kinerja mesin yang terlalu keras termasuk bunyi saat mobil berakselerasi dan rpm naik. Busi yang mengalami kerusakan akan sulit bekerja sehingga menciptakan bunyi brebet yang santer terdengar.
4. Warna elektroda busi menggelap
Saat mesin sulit dinyalakan dan muncul bunyi, Anda bisa mengecek secara langsung kondisi busi dengan melepaskannya. Perhatikan bagian elektrodanya yaitu di salah satu ujungnya.
Jika warnanya sudah hitam pekat seperti gosong maka busi sudah tidak bisa bekerja secara optimal. Namun jika ternyata busi tidak berwarna hitam pekat dan masih bagus, artinya masalah terjadi pada bagian mesin lainnya.
Cara mengecek busi sangat mudah dan dengan mengenali tanda-tandanya Anda bisa menangani kerusakan lebih cepat. Khususnya jika busi sudah digunakan dalam waktu 20 ribu kilometer lebih.
Segera Ganti Busi di Bengkel Suzuki Surabaya Terdekat
Bagi Anda yang sudah merasakan tanda-tanda kerusakan busi tersebut sebaiknya jangan tunda lagi untuk menggantinya. Anda bisa mengunjungi bengkel resmi Suzuki United Motor Centre bagi yang sedang berada di wilayah Surabaya.
Hindari untuk mengganti busi sendiri supaya tidak terjadi salah pemasangan. Serahkan pekerjaan mengganti busi ke teknisi yang lebih handal. Supaya mudah servis dan bebas antrian Anda bisa mendaftar terlebih dahulu lewat booking service di suzukiumc.co.id.
Isi formulir booking dan tetapkan tanggal servisnya. Anda tinggal datang sesuai dengan waktu yang telah dipilih. Jika Anda ingin mengganti suku cadang tertentu bisa juga memesan terlebih dahulu di website yang sama.
Kini untuk melakukan perawatan mobil Suzuki Anda tidak perlu kesulitan untuk mencari bengkel terpercaya.