Cara Top Up Gopay via BCA Mobile, ATM BCA, KlikBCA, dan BCA OneKLik

Top up Gopay BCA itu super praktis dan fleksibel, lho! Buat kamu yang pengen saldo Gopay selalu ready, BCA menyediakan banyak opsi top up yang bisa kamu pilih.

Mulai dari BCA Mobile, ATM BCA, KlikBCA, sampai BCA OneKlik.

Menurut data, lebih dari 20 juta pengguna Gopay di Indonesia makin dimudahkan dengan kemitraan bareng BCA ini.

Jadi, kamu nggak perlu lagi khawatir kehabisan saldo di saat-saat penting.

Yuk, simak cara-cara top up Gopay via BCA yang gampang dan cepat berikut ini.

Minimal dan Maksimal Top Up Gopay Dari BCA

Minimal dan Maksimal Top Up Gopay Dari BCA

Untuk bisa top up Gopay melalui BCA, kamu harus tahu dulu kalau ternyata ada minimal dan maksimal nominal yang bisa kamu masukkin loh!

Semisal melebihi batas dari maksimal atau kurang dari minimal, maka proses top up kamu bakal gagal dilakukan.

Nah, adapun daftar minimal top up Gopay menggunakan BCA adalah sebagai berikut:

  • BCA Mobile, KlikBCA, ATM BCA: 10 ribu rupiah per sekali transaksi
  • BCA OneKlik: tidak ada minimal transaksi.

Sekilas top up via BCA OneKlik memang nampak menjanjikan, tapi jangan lupa bahwa setiap kali kamu isi ulang Gopay, maka akan ditagih biaya admin sebesar 1000 rupiah.

Jadi pastikan kamu gak terlalu kecil jika ingin melakukan top up, karena gak lucu juga kan jika misalnya biaya adminnya yang lebih mahal daripada nominal isi ulang itu sendiri.

Sementara untuk maksimalnya tergantung dari jenis akun Gopay yang kamu miliki, diantaranya:

  • Gopay Standar: Maksimal 2 juta per sekali transaksi.
  • Gopay Plus: Maksimal 20 juta per sekali transaksi.
  • Gopay Standar: Maksimal inflow 20 juta per bulan.
  • Gopay Plus: Maksimal inflow 40 juta per bulan.

Selain daripada maksimal transfer, kamu juga harus tahu nih kalau Gopay itu punya maksimal inflow, yakni seluruh jenis transaksi yang diakumulasikan setiap bulannya, termask transfer, isi saldo, melakukan pembelian dan sebagainya.

Semisal dalam sebulan tersebut kamu sudah melakukan lebih dari 20 juta transaksi (40 juta untuk Gopay Plus), maka kamu gak bakal bisa melakukan isi ulang atau transaksi lainnya sampai bulan berikutnya.

Semisal kamu masih berada di Gopay Standar, maka bisa coba upgrade keanggotaan jadi Gopay Plus. Karena ini adalah salah satu cara untuk menaikkan limit Gopay kamu!

Cara Top Up Gopay BCA Mobile m-Banking

Metode pertama untuk bisa top up Gopay dari BCA adalah menggunakan fitur yang paling  banyak difavoritkan sama pengguna dan nasabah BCA itu sendiri, yakni m-Banking atau BCA Mobile.

Metode ini bisa dibilang menjadi paling mudah dan praktis, karena bisa dilakukan langsung via handphone kamu tanpa harus memasukkan KeyBCA yang seringkali bikin ribet layaknya Klik BCA.

Dan berikut adalah langkah untuk melakukannya.

  1. Buka Aplikasi Gopay. Pertama-tama, kita cari tahu dulu nomor virtual account dari Gopay untuk bisa mendapatkan isi ulang dari BCA. caranya, buka dulu aplikasi Gopay di handphone masing-masing ya!
  2. Masuk ke Menu Top Up. setelah berhasil kebuka, langsung akses saja menu ‘Top up’ untuk mulai melakukan isi ulang.
    gopay top up - bca
  3. Pilih Top Up via BCA. Silahkan cek ke bagian kategori ‘Top up lewat bank’, dan pilih menu ‘BCA’.
  4. Pilih Metode Top Up via m-Banking. Dan tentu saja, langsung dilanjut dengan masuk ke menu ‘m-Banking’.
    gopay top up m-banking bca - salin virtual account
  5. Salin Kode Virtual Account. Setelah itu, tinggal ‘Salin’ saja kode Virtual Account dari Gopay tersebut untuk BCA. biasanya diawali dengan 5 digit angka, 70001, dan disusul dengan nomor handphone kamu yang terdaftar di Gopay.
  6. Buka BCA Mobile. Setelah berhasil mendapatkan kode virtual account dari Gopay untuk BCA, langsung buka saja aplikasi BCA Mobile di handphone masing-masing.
  7. Masuk ke m-BCA. Lalu langsung aja masuk ke menu ‘m-BCA’, dan masukkan 6 Digit Kode Akses biar bisa mulai bertransaksi.
    bca mobile m-bca - kode akses
  8. Pilih Menu m-Transfer. Setelah berhasil login, langsung masuk saja ke menu ‘m-Transfer’.
    bca mobile m-transfer - bca virtual account
  9. Pilih Metode Transfer ke BCA Virtual Account. Dikarenakan kita menggunakan metode top up Gopay via virtual account, maka kita pun harus menggunakn metode transfer yang sama, yakni ‘BCA Virtual Account’.
  10. Tempelkan Virtual Account Gopay. Pada halaman selanjutnya, tinggal tempelkan saja ‘Nomor Virtual Account Gopay’ yang barusan kita salin tadi. Lalu klik tombol ‘Send’.
    bca mobile transfer input virtual account - nominal transfer
  11. Masukkan Nominal Transfer. Setelah itu, barulah masukkan Nominal Transfer yang ingin kamu top-up kan ke Gopay.
  12. Cek Detail Transaksi. Maka bakal muncul detail transaksi berisi total transfer yang juga berisi informasi mengenai biaya admin. Jika sudah setuju dan merasa oke dengan transaksi tersebut, langsng klik aja tombol ‘OK’.
  13. Masukkan PIN m-BCA. terakhir, silahkan masukkan 6 Digit PIN m-BCA kamu sebagai tahap verifikasi akhir ya!

Dan selamat, sekarang kamu udah berhasil top up Gopay menggunakan BCA Mobile dengan sangat mudahnya.

Cara Top Up Gopay via ATM BCA

Untuk dapat top up Gopay via ATM BCA, maka kamu juga bisa gunain virtual account seperti di atas.

Jadi, untuk melakukannya tinggal:

  1. Dapatkan Kode Virtual Account Gopay. Silahkan dapatkan terlebih dahulu kode virtual account Gopay seperti langkah 1-5 di atas ya!
    gopay top up m-banking bca - salin virtual account
  2. Kunjungi ATM BCA Terdekat. Setelah berhasil mendapatkan kode virtual account Gopay, langsung saja datangi ATM BCA terdekat dan masukkan Kartu Debit BCA kamu ke dalam mesin ATM tersebut ya!
    atm bca masukan kartu debit
  3. Masukkan 6 Digit PIN. Disusul dengan memasukkan 6 Digit PIN ATM BCA kamu untuk mulai bertransaksi.
    atm bca pin
  4. Pilih Penarikan Tunai/Transaksi Lainnya. Semisal ATM BCA tersebut memiliki fitur setor tunai, maka akan muncul layar awalan seperti di gambar bawah. Tinggal pilih aja opsi ‘Penarikan Tunai/Transaksi Lainnya’.
    atm bca penarikan tunai transaksi lainnya
  5. Pilih Transaksi Lainnya. Sekali lagi pilih opsi ‘Transaksi Lainnya’ pada menu penarikan cepat ya!
    atm bca transaksi lainnya
  6. Pilih Transfer. Lalu disusul dengan memilih fitur ‘Transfer’.
    Transfer ATM BCA
  7. Masuk ke Metode Transfer Ke Rek BCA Virtual Account. Ada beberapa metode transfer yang bisa kamu gunain. Tapi karena kita menggunakan kode VA untuk top up Gopay tersebut, maka pastikan kamu gunain metode ‘Ke Rek BCA Virtual Account’.
    rekening virtual account atm bca
  8. Masukkan Kode Virtual Account Gopay. Pada halaman selanjutnya, langsung aja masukkan kode Virtual Account Gopay yang barusan kamu dapatkan di aplikasi. Jika lupa, maka bisa gunain kode 70001, dan diikuti oleh nomor handphone Gopay kamu ya!
    atm bca nomor virtual account 70001 gopay
  9. Masukkan Nominal Transfer. Kemudian masukkan Nominal Transfer yang ingin kamu top-up-kan ke Gopay tersebut. pastikan nggak kurang dari minimal atau melebihi maksimal transfer ya!
    atm bca masukkan jumlah nominal saldo top up gopay
  10. Konfirmasi Transaksi. Jangan lupa untuk mengecek kembali semua datanya, termasuk total tagihan dan biaya adminnya. Jika sudah oke, langsung klik aja tombol ‘Ya’.
    atm bca konfirmasi transfer top up gopay

Dan selamat, sekarang kamu udah berhasil top up Gopay dengan mudah menggunakan ATM BCA.

Cara Top Up Gopay via KlikBCA

Untuk kamu yang doyan melakukan transaksi di laptop atau komputer, maka bisa menggunakan internet banking bernama KlikBCA.

Sebaliknya, kalau kamu sering gunain smartphone, maka ada baiknya untuk gunain BCA Mobile seperti di atas ya!

Karena bagaimanapun juga, KlikBCA itu jauh lebih enak digunain di laptop karena layarnya yang jauh lebih besar, sekaligus menjadi pengganti BCA Mobile karena memang gak bisa dibuka di laptop atau PC.

Nah, adapun langkah untuk melakukan top up Gopay via KlikBCA adalah sebagai berikut:

  1. Buka Website KlikBCA. Pertama-tama, silahkan buka dulu website KlikBCA resmi di alamat berikut: https://www.klikbca.com/.
  2. Tekan Tombol Login. Pada halaman utamanya, langsung klik aja tombol ‘Login’ pada tipe akun Individu.
    klikbca individual login
  3. Login Menggunakan USER ID dan PIN. Setelah itu langsung aja login menggunakan User ID BCA dan PIN masing-masing ya!
    klikbca login
  4. Masuk ke Fund Transfer. Setelah berhasil login, langsung klik aja fitur ‘Transfer Dana’ yang terletak di sidebar sebelah kiri layar.
    Transfer dana KlikBCA
  5. Gunakan Metode Transfer ke BCA Virtual Account. Lalu disusul dengan masuk ke menu metode ‘Transfer ke BCA Virtual Account’.
    Transfer ke BCA Virtual Account KlikBCA
  6. Masukkan Nomor Rekening Virtual Account Gopay. Jangan lupa untuk menempelkan Nomor Virtual Account yang barusan kamu dapatkan di aplikasi Gopay ya! jika lupa, kamu bisa gunain 5 digit kode 70001 dan disusul oleh nomor handphone Gopay kamu!
    klikbca transfer virtual account 70001 gopay
  7.  Masukkan Jumlah Trasfer. Kemudian masukkan Jumlah Transfer di kolom yang sudah disediakan. kamu juga bakal dikasih tahu informasi mengenai biaya adminnya ya!
    klikbca transfer gopay nominal jumlah
  8. Nyalakan KeyBCA. Setelah itu, kita bakal dimintai untuk memasukkan KeyBCA Response APPLI 1. Jadi silahkan nyalakan KeyBCA kamu, dan tekan angka 1 untuk meminta kode unik. Setelah kode unik tersebut berhasil tergenerate, maka tinggal masukkan saja ke kolom yang sudah disediakan, dan klik tombol ‘Submit’.

Dan selamat, sekarang kamu udah berhasil transfer dari KlikBCA ke Gopay dengan sangat mudahnya melalui PC atau laptop masing-masing.

Cara Top Up Gopay via BCA Oneklik

Ada satu lagi layanan finansial dari BCA yang sering banget digunain oleh para nasabahnya, yakni BCA OneKlik, yang mana bisa kamu gunain juga untuk metode top up Gopay.

Jika kamu tertarik untuk melakukannya, bisa mengikuti langkah berikut ya!

  1. Buka Aplikasi Gopay. Seperti biasa, silahkan buka dulu aplikasi Gopay di handphone masing-masing ya!
    gopay top up icon plus - nominal
  2. Klik Fitur Top Up. lalu masuk ke fitur top up yang berikon ‘plus’ yang terletak di sebelah kanan total saldo.
  3. Pilih Nominal. Pada halaman selanjutnya, silahkan pilih Nominal Top Up yang ingin kamu lakukan. Semisal nominalnya gak ada di pilihan, bisa menggunakan fitur ‘Atau, ketika sendiri nominalnya’.
  4. Pilih BCA OneKlik Sebagai Metode Pembayaran. Pada halaman metode pembayaran, kamu bisa memilih ‘BCA OneKlik’ sebagai metode pembayaran yang ignin kamu lakukan. Semisal belum ada, maka kamu bisa mendaftarkan terlebih dahulu dengan beberapa kali tap aja ya!
    gopay top up bca oneklik - transaksi berhasil
  5. Masukkan PIN Gopay. Silahkan masukkan 6 Digit PIN Gopay kamu sebagai tahap verifikasi akhir.

Dan selamat, sekarang kamu udah berhasil top up Gopay dengan mudah dan super cepat hanya berbekal BCA OneKlik saja!

Tips Mengatasi Top Up Gopay BCA Tidak Masuk

Top Up Gopay BCA Tidak Masuk

pernah nggak sih kamu ngalamin top up Gopay via BCA tapi saldonya nggak masuk-masuk?

Meskipun kamu sudah mengikuti tutorial dan guide setahap demi setahap seperti yang sudah TediEka jelaskan di atas, hal mengejutkan dan menjengkelkan seperti ini bisa terjadi kepada siapaun.

Tenang aja, kamu nggak sendirian!

Ada beberapa alasan kenapa hal ini bisa terjadi, dan tentunya ada cara untuk mengatasinya.

Misalnya:

Salah Memasukkan Kode atau Nomor HP

Penyebab pertama yang paling sering terjadi adalah salah memasukkan kode perusahaan Gopay (70001) atau nomor HP.

Misalnya, ada satu digit yang kurang atau lebih.

Cara Mengatasi:

  • Cek lagi nomor HP dan kode perusahaan yang kamu masukkan sebelum konfirmasi transaksi.
  • Pastikan nomor HP yang kamu masukkan itu nomor yang terdaftar di akun Gopay kamu.

Semiasl kamu salah transfer, maka kamu harus menghubungi orang yang kamu transferi tersebut agar mau mengembalikan uang yang nyasar tersebut – terlebih jika nominalnya besar.

Jaringan Bermasalah

Kadang-kadang jaringan internet atau sistem BCA lagi ada gangguan, jadi transaksinya tertunda atau nggak masuk sama sekali.

Cara Mengatasi:

  • Coba tunggu beberapa saat dan cek lagi saldo Gopay kamu.
  • Kalau masih nggak masuk, coba lakukan transaksi ulang atau hubungi customer service BCA untuk minta bantuan.

Saldo Rekening BCA Tidak Cukup

Ini klasik banget tapi sering kejadian! Kamu lupa cek saldo rekening BCA kamu dan ternyata nggak cukup untuk top up Gopay.

Cara Mengatasi:

  • Cek saldo rekening BCA kamu sebelum melakukan transaksi.
  • Pastikan saldonya cukup untuk nominal top up yang kamu mau.

Masalah di Aplikasi atau ATM

Kadang aplikasi BCA Mobile atau mesin ATM lagi ada maintenance atau error, jadi transaksi top up bisa terhambat.

Cara Mengatasi:

  • Coba restart aplikasi BCA Mobile kamu atau cari ATM lain yang bisa dipakai.
  • Kalau masalah masih berlanjut, hubungi customer service BCA untuk laporan.

Sistem Gopay Lagi Gangguan

Bisa jadi sistem Gopay sendiri yang lagi down atau ada maintenance, jadi saldo kamu belum masuk.

Cara Mengatasi:

  • Cek pengumuman atau notifikasi di aplikasi Gopay untuk info tentang gangguan sistem.
  • Tunggu beberapa saat dan cek lagi saldo kamu. Kalau masih belum masuk, coba hubungi customer service Gopay.

Hubungi Customer Service

Kalau semua cara di atas udah dicoba tapi saldo Gopay kamu masih belum masuk juga, jangan panik! Ini langkah yang bisa kamu lakukan:

  1. Hubungi Customer Service BCA: Kamu bisa menghubugi CS BCA melalui aplikasi Halo BCA biar gratis dan gak perlu pake pulsa handphone. Yang terpenting kamu memiliki kuota internet untuk membuka aplikasi Halo BCA tersebut.
  2. Hubungi Customer Service Gopay: Kamu bisa chat langsung dari aplikasi Gopay atau hubungi nomor customer service yang tersedia.
  3. Siapkan Bukti Transaksi: Bukti transaksi dari BCA Mobile, KlikBCA, atau struk ATM akan sangat membantu proses pengecekan.
  4. Follow Up Secara Berkala: Jangan ragu untuk follow up kalau masalah kamu belum juga selesai.

Nah, itu dia beberapa penyebab kenapa top up Gopay via BCA kamu nggak masuk dan cara mengatasinya.

Kunci utamanya adalah kamu menghubungi customer service dari masing-masing layanan seperti BCA dan Gopay, serta tetap tenang dan jangan panikan biar masalah bisa segera terselesaikan dengan lancar.

Keuntungan Top Up Gopay Dari BCA

Kalau transaksi kamu lancar-lancar aja saat top up Gopay menggunakan BCA, maka tinggal lanjutin aja seperti biasanya.

Bahkan mungkin bakal jauh lebih bagus jika kamu jadikan sebagai gaya hidup finansial sehari-hari, karena metode top up pake BCA ini malah ngasih keuntungan dan manfaat yang super banyak.

Nih, TediEka kasih tahu beberapa keuntungannya biar kamu makin yakin buat coba.

  • Mudah dan Praktis. Top up Gopay lewat BCA itu gampang banget! Kamu bisa top up dari aplikasi BCA Mobile, ATM, atau KlikBCA. Jadi, nggak perlu ribet ke mana-mana.
  • 24/7 Non-Stop. Kamu bisa top up kapan saja, nggak terbatas jam operasional. Tengah malam kehabisan saldo Gopay buat beli makan? No worries, tinggal top up aja!
  • Real-Time. Top up Gopay via BCA biasanya masuknya cepet banget, hampir instan. Jadi nggak perlu nunggu lama-lama saldo Gopay kamu bertambah.
  • Aman dan Terpercaya. Transaksi via BCA itu aman banget karena dilengkapi dengan berbagai fitur keamanan. Mulai dari OTP, PIN, hingga token yang bikin transaksi kamu lebih terjamin.
  • Banyak Promo Menarik. Kadang-kadang, ada promo spesial buat nasabah BCA yang top up Gopay. Bisa dapet cashback, diskon, atau hadiah menarik lainnya. Jadi selain praktis, bisa juga lebih hemat!
  • Biaya Admin Murah. Biaya admin yang akan dikenakan adalah 1000 rupiah per sekali transaksi. Ini terbilang lebih murah dibandingkan dengan biaya admin transfer antar bank. Biaya admin ini juga gak berubah berapapun nominal yang kamu top-up-kan.
  • Terintegrasi dengan Banyak Layanan. BCA dan Gopay itu udah terintegrasi dengan banyak layanan. Mulai dari belanja online, bayar tagihan, beli tiket, sampai donasi. Jadi top up Gopay via BCA bikin hidup kamu lebih praktis dan serba bisa.
  • Support Customer Service yang Cepat Tanggap. Kalau ada masalah atau kendala saat top up, kamu bisa langsung hubungi customer service BCA atau Gopay. Mereka siap bantu kamu 24/7.

Jadi, gimana? Kece banget kan keuntungan top up Gopay via BCA? Yuk, langsung coba aja dan nikmati kemudahannya!

Kesimpulan

Kesimpulan Top Up Gopay BCA

Top up Gopay via BCA itu super gampang dan praktis!

Kamu bisa top up kapan aja dan di mana aja, lewat BCA Mobile, ATM, atau KlikBCA.

Prosesnya cepat, aman, dan biasanya langsung masuk.

Nggak cuma itu, sering ada promo menarik yang bikin transaksi kamu makin hemat.

Plus, nggak ada biaya admin, jadi saldo kamu utuh.

Kalau ada masalah, customer service BCA dan Gopay siap bantu 24/7.

Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, coba top up Gopay via BCA sekarang dan nikmati semua keuntungannya!

Halo, Saya Subaru. Saya seorang penulis konten berpengalaman dan pakar Digital Marketing, dengan rekam jejak yang terbukti dalam menulis konten yang menarik dan informatif. Sebagian besar keahlian saya berada di dunia tulis menulis, blogging, investasi, dan trading. Semoga tulisan saya membantu meningkatkan nilai di bidang yang kamu minati.

Tinggalkan komentar