Cara menonaktifkan Spinjam ternyata tidak sesulit yang orang bayangkan kok!
Apalagi buat kamu yang seringkali khilaf buat belanja online dan takut terjebak utang berlebih, maka wajib buat mematikan fitur surgawi tersebut.
Di sini, kita bahas langkah-langkah gampang buat mematikan Spinjam dan beberapa tips biar tidak terperangkap utang.
Jadi, siap-siap catat dan praktikkan biar dompet tetap aman dan hati tenang.
Yuk, langsung kita mulai saja pembahasannya!
Apakah Shopee Pinjam Bisa Dinonaktifkan?
Jawabannya bisa, selama alasan yang kamu sertakan untuk proses penghapusan cukup kuat.
Selain itu, ada beberapa syarat tambahan untuk bisa atau tidaknya fitur Spinjam di akun Shopee kamu bisa dihapus.
Misalnya, kamu sudah tidak punya sisa hutang lagi yang harus dibayarkan dan sudah tidak ada lagi transaksi yang sedang berjalan menggunakan Spinjam atau Spaylater.
Kok Spaylater?
Yups, dikarenakan Spinjam dan Spaylater itu terhubung antara satu sama lain, maka untuk Spinjam kamu pun harus menghapus Spaylater di saat yang bersamaan.
Makanya, semisal kamu sudah tidak ada lagi tagihan atau cicilan di Spinjam akan tetapi masih ada tunggakan di Spaylater, maka proses penghapusan dan penonaktifan akan langsung ditolak.
Untuk alasan ini jugalah, menghapus Spinjam tidak akan bisa kamu jadikan ‘cara kabur’ dari hutang, karena pihak Shopee sendiri tidak akan membiarkan hal tersebut terjadi.
Dan semisal kamu biarkan dengan tidak membayar hutang tepat waktu, maka skor kredit kamu akan semakin memburuk, sehingga akan berefek panjang pada kebutuhan peminjaman utang lagi di masa mendatang.
Efek ini tidak hanya akan berpengaruh pada aplikasi Shopee itu sendiri, juga di hampir semua institusi perbankan dan finansial di Indonesia.
Karena rusaknya informasi skor kredit kamu di satu institusi akan sampai ke institusi lainnya.
Makanya, pastikan niat kamu untuk menghapus Spinjam bukan karena mau kabur dari hutang ya, karena hal tersebut percuma untuk dilakukan.
Syarat Menonaktifkan Spinjam
Sekali lagi TediEka ingatkan, jangan gunakan metode hapus Spinjam ini untuk kabur dari hutang ya!
Karena pihak Shopee tidak akan menyetujui permintaan hapus akun kamu tersebut.
Sebaliknya, pastikan kamu menonaktifkan SPinjam ini karena alasan lain yang lebih masuk akal dan bertanggung jawab – misalnya karena sudah tidak digunakan lagi atau ingin menghindari hutang di masa mendatang.
Tapi ingat, sebelum kamu menonaktifkan Spinjam, ada beberapa syarat yang harus kamu penuhi terlebih dahulu agar prosesnya disetujui.
Diantaranya:
- Tidak Memiliki Tagihan Spinjam. Pastikan cicilan kamu sudah lunas semua di Spinjam sebelum melakukan penghapusan akun atau penonaktifan fitur.
- Tidak Memiliki Tagihan di Spaylater. Dikarenakan penghapus Spinjam akan membuat Spaylater ikut dinonaktifkan, maka kamu juga harus menyelesaikan semua tagihan di Spaylater di saat yang bersamaan ya!
- Tidak Memiliki Pesanan. Kalau kamu lagi memesan barang dari Shopee menggunakan metode pembayaran Spaylater, maka kamu pun tidak akan bisa menghapus SPinjam. Jadi selesiakan dulu semua sampai tuntas.
- Terhubung Dengan Koneksi Internet. Dikarenakan Shopee membutuhkan koneksi internet untuk bisa berjalan, maka kamu pun harus terhubung dengan internet yang stabil pada saat proses penonaktifan tersebut dilakukan.
- Saldo ShopeePay Sudah Kosong. Apalagi jika kamu mau menghapus semua fitur dan akunnya secara keseluruhan, maka tidak hanya semua tagihan yang harus diselesaikan, juga saldo ShopeePay kamu juga harus sudah di-nol-kan.
Setelah semua syarat terpenuhi, maka tinggal lakukan penonaktifan Spinjam dengan cara menghubungi customer service.
Semisal kamu masih bingung cara melakukannya, silahkan ikuti langkah mudah di bawah sini ya!
Cara Menonaktifkan Spinjam Tanpa Hapus Akun
Sebelum kamu benar-benar mau menonaktifkan Spinjam, maka kamu harus tahu bahwa secara otomatis ShopeePay Later atau Spaylater juga akan dinonaktifkan di saat yang bersamaan.
Jangan tanya kenapa, karena memang sudah menjadi syarat serta ketentuannya.
Dan kemungkinan sistem antara Spaylater dan Spinjam saling terhubung, sehingga mau tidak mau ShopeePay Later kamu akan ikut dinonaktifkan jika mematikan Shopee Pinjam.
Tapi untungnya, metode ini tidak akan membuat akun Shopee kamu ikut terhapus kok!
Nah, jadi langkahnya adalah sebagai berikut:
- Buka Aplikasi Shopee. pertama-tama, silahkan buka dulu aplikasi Shopee di handphone masing-masing.
- Masuk ke Menu Profile. Setelah berhasil terbuka, langsung masuk saja ke menu profile dengan cara mengklik menu ‘Saya’ yang terletak di pojok kanan bawah.
- Minta Chat Dengan Shopee. lalu scroll ke menu paling bawah dan klik menu ‘Chat Dengan Shopee’.
- Pilih Menu dan Pastikan Masuk ke Chat Dengan CS. Silahkan pilih menu yang disediakan oleh fitur chat tersebut sampai kamu berhasil terhubung dengan customer service.
- Utarakan Keinginan Menghapus Spinjam. Setelah berhasil terhubung, silahkan utarakan kalau kamu mau menghapus Spinjam. Jangan lupa sertakan alasannya. Miaslnya, Spinjam sudah tidak digunakan lagi.
- Sertakan Data yang Diminta. Biasanya sang CS akan menginformasikan bahwa denagn menonaktifkan Spinjam, maka Spaylater akan ikut mati. CS juga akan meminta kita untuk memasukkan beberapa informasi penting sebagai konfirmasi seperti username, nomor telepon, email, dan ibu kandung.
- Tunggu Proses Penghapusan. Jika disetujui, silahkan tunggu antara 3-5 hari kerja sampai proses penghapusan selseai dilakukan.
Nah, biasanya informasi berhasil atau tidaknya Spinjam kamu dihapus akan dikirimkan via email.
Jadi pastikan kamu cek email kamu secara berkala ya!
Dan semisal kamu mau menggunakannya lagi suatu hari nanti, maka bisa kembali diaktifkan dengan mudah melalui aplikasi Shopee ya!
Bagaimana Cara Menghapus Data di Shopee Pinjam?
Di dalam Spinjam sendiri, ada 2 macam riwayat transaksi yang tercatat, yakni history pinjaman dan history pembayaran.
Bagi sebagian besar orang, riwayat cicilan ini menjadi salah satu informasi yang sangat vital dan krusial.
Bagaimana tidak, informasi ini bisa digunakan sebagai bukti bahwa kita sudah membayar atau menerima dana dari Spinjam lengkap dengan waktu dan nominalnya.
Tapi sebagian kecil orang malah ingin menghapusnya untuk satu dan lain hal.
Bahkan beberapa pembaca TediEka ada yang pernah bertanya…
Bagaimana cara menghapus data di Shopee Pinjam?
Meskipun pertanyaan tersebut nampak ambigu, tapi kita angkap bahwa data yang dimaksud itu adalah history transaksi atau riwayat pinjaman serta pembayaran ya!
Sayangnya, sampai artikel ini dibuat, tidak ada metode untuk dapat menghapus riyawat transaksi tersebut – ketika kamu memintanya kepada sang CS.
Bahkan jika kamu menonaktifkan fitur Spinjam ini, maka riwayat transaksi masih akan terlihat dan diakses.
Mungkin satu-satunya cara agar dapat dihapus secara total adalah dengan menghapus akun Shopee kamu.
Resikonya, kamu tidak akan bisa menggunakan aplikasi Shopee lagi sampai akhirnya kamu kembali daftar.
Intinya, data dari Shopee Pinjam tidak akan bisa dihapus karena alasan keamanan finansial.
Karena bagaimanapun juga, riwayat transaksi ini tidak hanya berguna bagi kita sebagai pengguna, akan tetapi bagi Shopee itu sendiri untuk tujuan manajemen dan pencatatan keuangan.
Cara Membatalkan Shopee Pinjam yang Belum Cair
Kemudian ada lagi yang bertanya…
Apakah Shopee Pinjam yang masih diproses dapat dibatalkan?
Well… apapun alasan kamu – entah itu karena salah tulis nomor rekening, nomor rekeningnya sudah terblokir, atau tidak jadi pinjam – Spinjam yang lagi diproses tidak akan bisa dibatalkan.
Jika nomor rekening yang kamu catat salah atau sudah tidak aktif lagi, maka kamu tidak perlu khawatir, karena biasanya proses pengiriman uang Spinjam akan dibatalkan.
Alasannya karena pada saat proses Spinjam diajukan, maka akan diaudit oleh pihak Shopee secara manual.
Jadi ketika mereka menemukan kejanggalan nomor rekening yang salah (karena beda nama dengan akun Shopee kamu) atau nomor rekening tersebut sudah tidak aktif, maka proses permintaan pinjaman tersebut akan ditolak.
Ketika ada notifikasi tertolak, maka kamu tinggal melakukan pengajuan ulang saja. tapi pastikan kali ini nomor rekening kamu sudah benar dan masih aktif ya!
Sebaliknya, semisal alasan kamu ingin membatalkan Spinjam karena tidak jadi meminjam, maka biasanya proses pembatalan tersebut justru yang akan ditolak – terlebih jika nomor rekening kamu aktif dan sudah benar.
Jadi alangkah baiknya kamu pikirkan dengan matang sebelum akhirnya melakukan pinjaman.
Karnea jika kamu meminjam dan berniat untuk melunasinya pada saat itu juga, maka kamu harus tetap membayar bunga yang berlaku pada saat itu, sekaligus biaya admin sebesar 1%.
Jatuhnya jadi rugi di kamu kan? So, pastikan pinjaman tersebut akan kamu gunakan sebaik mungkin.
Alasan Kamu Harus Menonaktifkan Spinjam
Pertanyaan klasik dan utama yang harus kamu pertimbangkan sebelum melakukan penonaktifan Spinjam…
Pada situasi dan alasan apa kita harus menonaktifkan Spinjam?
Ternyata, sebelum kita bisa menonaktifkan SPinjam, kita harus benar-benar yakin bahwa kita tidak akan menggunakan fitur tersebut dalam waktu dekat.
Bahkan pada situasi dan kondisi tertentu, menonaktifkan Spinjam itu bisa jadi wajib hukumnya.
Lantas, alasan dan situasi semacam apa?
Berikut beberapa diantaranya:
- Spinjam Sudah Tidak Digunakan. semisal kamu sudah tidak menggunakan Spinjam lagi, maka alangkah baiknya untuk dinonaktifkan saja, karena bisa ada kemungkinan disalahgunakan atau tidak sengaja tergunakan ketika kamu tidak mau lagi menggunakannya.
- Mengurangi Resiko Utang. Bahkan jika kamu memilki gaya hidup doyan ngutang dan ingin berubah, maka alangkah baiknya untuk segera menonaktifkan Spinjam demi membantu menghentikan gaya hidup yang hedonis tersebut.
- Menolak Tawaran Pinjaman. Limit SPinjam yang meningkat seiring waktu terkadang bisa menggoda iman kita loh! Makanya, alangkah baiknya kita tutup godaan tersebut lebih cepat sebelum menggerogoti kantong dan dompet kita.
- Pengendalian Pengeluaran. Jika pengeluaran kamu akhir-akhir ini tidak terkendali akibat kehadiran Spinjam di Shopee, maka segera nonaktifkan sebelum merusak kondisi finansial kamu lebih jauh lagi.
- Perubahan Situasi Keuangan. Mungkin ini menjadi yang terpenting dari yang terpenting, yakni ketika situasi keuangan kamu berubah (dipecat, PHK, pengurangan income, dll). Segera hentikan kebiasaan menghutang dengan cara menonaktifkan Spinjam secepat mungkin ya!
- Proteksi Dari Hacker. Ketika Spinjam sudah tidak digunakan lagi, jauh lebih baik untuk segera dinonaktifkan. Cara ini bisa digunakan untuk mencegah hacker membobol akun kamu. Semisal Spinjam sudah dimatikan, maka hacker tidak akan bisa berbuat banyak terhadap akun kamu tersebut.
- Ingin Hidup Syar’i. Bagaimanapun juga, hutang piutang berbasis bunga ini katanya tidak sesuai dengan syariah Islam. Makanya, buat kamu yang ingin fokus menjalani gaya hidup Islami dan terhindar dari riba, maka ada baiknya untuk segera menutup fitur Spinjam.
Dengan menonaktifkan Spinjam tersebut, maka kita bisa mengambil langkah lebih proaktif untuk bisa terhindar dari utang piutang.
Untuk kedepannya, pastikan kamu mengelola keuangan dengan lebih bijak tanpa harus melibatkan hutang yang berbunga ya!
Karena bagaimanapun juga, ada banyak sekali metode alternatif menjalani gaya hidup tanpa harus berurusan dengan hutang dan pinjaman online.
Keuntungan Menonaktifkan Spinjam
Sudah banyak sekali influencer dan ahli finansial yang mengatakan bahwa hutang pinjol itu tidak begitu bagus bagi kesehatan finansial kita dalam jangka panjang.
Faktanya, untuk dapat membangun finansial yang lebih kuat, maka kita harus menghajar terlebih dahulu sisa utang konsumtif.
Makanya, tepat ketika kamu berhasil menonaktifkan SPinjam, maka akan mendapatkan beberapa keuntungan sebagai berikut:
- Kontrol Pengeluaran yang Lebih Baik. Akses pinjaman yang lebih mudah itu seperti pedang bermata dua. Tapi seirngnya, bisa menjadi bumerang. Jadi dengan menonaktifkan aplikasi berbasis pinjaman online seperti Shopee SPinjam, maka kontrol pengeluaran kamu pun bisa menjadi lebih baik.
- Menghindari Bunga dan Biaya Tambahan. Tidak dapat dipungkiri bahwa mengembalikan utang itu jauh lebih mahal daripada meminjam. Jadi dengan menonaktifkan Spinjam, kamu bisa terhindar dari bunga dan biaya admin 1% yang dikenakan di awal-awal peminjaman.
- Mengurangi Resiko Utang Berlebih. Jika kamu telat membayar Spinjam, maka akan dikenai denda sebesar 5% dari total pinjaman kamu. Semakin lama kamu tidak membayar, maka utang tersebut akan semakin menumpuk. Cegah dengan menonaktifkan Spinjam ya!
- Menjaga Akun dan Terhindar Dari Masalah. Semisal akun kamu terbobol sama hacker, maka sang pencuri online tersebut tidak akan bisa berbuat banyak jika Spinjam kamu sudah tidak aktif.
- Ketenangan Pikiran. Coba bandingkan perasaan kamu antara sedang punya utang dan tidak. well… sesimple itu sih!
- Menghindari Kebiasaan Buruk. Ada loh orang yang ingin berhutang karena ada akses untuk berhutang (bukan karena butuh uang). Sebelum kamu masuk ke kebiasaan buruk ini, segera tutup akses untuk berhutang ya!
- Fokus Pada Menabung dan Investasi. daripada harus menghutang untuk membeli sesuatu, mending kumpulkan uang tersebut dalam bentuk investasi. Jadi bukannya uang kamu berkurang karena digigit bunga, melainkan malah bertambah karena mendapatkan bunga.
Singkatnya, dengan menonaktifkan Spinjam maka bisa menjadi langkah pertama untuk terhindar dari masalah finansial.
Terlebih jika kamu ingin mulai memupuk pondasi finansial kamu menjadi lebih baik lagi.
Biarlah hidup frugal di awal-awal, akan tetapi nantinya kamu bisa lebih leluasa dalam menjalani hidup karena terhindar dari hutang yang membebani.
Tips Setelah SPinjam Dinonaktifkan
Semisal kamu sudah berhasil menonaktifkan SPinjam, lantas apa yang harus dilakukan?
Tentu saja, menjalani gaya hidup baru yang terbebas dari hutang!
Mungkin di awal-awal akan terasa sangat sulit buat dilakukan, terlebih jika kamu memang sudah terbiasa menjalani gaya hidup mengutang.
Akan tetapi, dalam jangkan panjang kamu akan mendapatkan surplus yang lebih positif dari segi pemasukan dan pengeluaran.
Makanya, untuk bisa mencapai posisi tersebut, ada beberapa saran yang mungkin bisa membantu.
- Buat Budgeting. Daripada kamu mengutang, mending buat budgeting saja dari total penghasilan kamu per bulannya. Kalau ada impian untuk membeli sesuatu, maka kumpulkan dalam bentuk investasi.
- Menabung Secara Teratur. Tetap menabung dalam bentuk investasi sampai uang kamu cukup untuk membeli barang yang diinginkan. Membeli langsung akan jauh lebih murah dibandingkan dengan melakukan kredit menggunakan Spaylater apalagi Spinjam.
- Membuat Dana Darurat. Jika dulu kamu harus membayar bunga hutang, sekarang mending alokasikan uang tersebut untuk membangun dana darurat. Pastikan dana darurat tersebut terkumpul hingga 12 kali pengeluaran bulanan kamu ya!
- Mengurangi Pembelian Impulsif. Saat punya akses menghutang melalui Spinjam, mungkin secara sadar atau tidak sadar kamu selalu membeli barang-barang yang tdak dibutuhkan. Tapi sekarang, kamu bisa menghentikan kebiasaan tersebut karena aksesnya sudah tidak ada.
- Manfaatkan Diskon dan Penawaran. Biar tambah hemat, silahkan manfaatkan diskon dan penawaran seperti cashback. Banyak kok penawaran yang bisa kamu nikmati, terumama promo gratis ongkir di Shopee.
- Berinvestasi. Pelajari juga cara berinvestasi untuk menabung dan mengumpulkan dana darurat. Kamu bisa memilih instrumen seperti RDPU untuk dana darurat, dan saham atau Bitcoin untuk memenuhi impian.
Bahkan tanpa menggunakan SPinjam, dunia akan terus berputar seperti biasanya – dan bahkan kondisi finansial kamu akan semakin baik.
Karena tanpa akses menghutang, kamu tidak perlu lagi membeli barang-barang yang kadang tidak terlalu dibutuhkan.
Kesimpulan
Menonaktifkan Spinjam di Shopee bisa jadi langkah penting buat kamu yang ingin lebih mengontrol pengeluaran dan menghindari utang.
Dengan begitu, kamu bisa menghemat uang dari bunga dan biaya tambahan, serta meningkatkan keamanan akun.
Setelah menonaktifkan Spinjam, coba buat anggaran bulanan, rutin menabung, dan fokus melunasi utang yang ada.
Juga, jangan lupa tingkatkan pengetahuan soal keuangan. Ini semua bisa membantu kamu mengelola uang dengan lebih baik dan mencapai stabilitas finansial.